Danramil 03/Bgs Harap Adat Istiadat Harus Di Implementasikan

Rabu, 04 Januari 2023 - 17:08:19 WIB Cetak

Danramil 03/Bgs, Kapten Inf M Manurung diapit oleh personel saat menghadiri kegiatan perayaan HUT kecamatan Bagan Sinembah ke-28

BAGANBATU  --- Sempena perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) kecamatan Bagan Sinembah ke-28 tahun 2023 yang dipusatkan di halaman kantor Camat Bagan Sinembah, Rabu (4/2/2023) penuh sederhana mendapatkan apresiasi tinggi dari berbagai pihak.

Dan salah satunya adalah Danramil 03/Bgs, Kapten Inf M Manurung beserta personil Koramil 03/Bgs lainnya yang ikut hadir langsung dalam kegiatan tersebut.

" Selamat hari jadi untuk kecamatan Bagan Sinembah yang ke-28. Kita sama-sama ketahui bahwa perkembangan kecamatan ini semakin maju dan berkembang terus," ujarnya.

Bahkan dirinya juga mengaku sangat mendukung penuh dengan dilaksanakan kegiatan peringatan HUT kecamatan Bagan Sinembah yang bernuansa adat tersebut.

" Terus terang saya Danramil 03/Bgs sangat bangga dengan kegiatan peringatan HUT kecamatan Bagan Sinembah ini. Karena ini erat hubungannya dengan adat istiadat," terangnya kembali 

Akan tetapi Danramil juga menyarankan, hendaknya adat istiadat itu semakin ditunjukkan. " Jangan cuma adat itu ada tapi implementasinya tidak ada. Karena adat itu adalah dasar. Dan perlu diketahui, bahwa ibu kandungnya TNI itu adalah masyarakat, " tegas Kapten Inf M Manurung.

"Sungguh luar biasa adat istiadat yang ada didaerah kita ini, dimana menurut saya ini semua penuh makna dan selalu mengandung sosial dan motifasi juang tinggi dalam kehidupan bermasyarakat. Tantangan kita saat ini tentu ada terutama perubahan global perkembangan jaman saat ini tidaklah mudah bagi kita semua, untuk mengajarkan budaya maupun adat istiadat kita bagi generasi mudah kampung ini, oleh karena itu saya mengajak melalui kesempatan ini mari kita semua berbuat yang terbaik bagi kelestarian seni, budaya dan adat istiadat", pintanya. (min)




Tulis Komentar +
Berita Terkait+
ƒ