Didampingi Danramil 02/TP, Dandim 0321/Rohil Besuk Datuk Penghulu Ujung Tanjung

Jumat, 25 Februari 2022 - 12:53:51 WIB Cetak

UJUNGTANJUNG -- Sebagai wujud kepedulian sesama,  Dandim 0321/Rohil, Letkol Inf Muhammad Erfani SH MTr (Han) disela-sela kesibukannya pada Jumat (25/2/2022) menyempatkan diri untuk membesuk Datuk Penghulu Ujung Tanjung,  H Syamsuri AF.

Dengan didampingi oleh Pgs Danramil 02/TP, Lettu Inf Sudarwanto,  Babinsa Ujung Tanjung dan Sekdes Ujung Tanjung ini membesuk orang nomor wahid di kepenghuluan Ujung Tanjung yang tengah dirawat di RS Athaya Medika 838 kepenghuluan Ujung Tanjung, kecamatan Tanah Putih. 

Dandim 0321/Rohil, Letkol Inf Muhammad Erfani SH MTr (Han) melalui Pgs Danramil 02/TP, Lettu Inf Sudarwanto mengatakan, bahwa dirinya ikut mendampingi Dandim saat membesuk Datuk Penghulu. 

" Ya, tatkala mendengar Datuk Penghulu Ujung Tanjung yang sakit, ditengah kesibukannya saat berada di Ujung Tanjung, beliau tetap sempatkan waktu untuk menjenguknya," ujar Danramil. 

Dan saat rombongan datang, lanjut Danramil lagi sedang terbaring lemas namun tampak senyum diraut wajah Datuk Penghulu.

"Hal ini sebagai gambaran betapa bahagianya telah mendapat besukan dari orang nomer satu di Kodim 0321/Rohil itu. Meski kondisinya belum begitu pulih setelah operasi yang baru saja di jalaninya, tidak menghalanginya untuk berbagi canda dengan Dandim dan rombongan yang membesuknya," terangnya kembali.

Menurutnya, kepedulian adalah mata airnya kepemimpinan, dan hal itu merupakan hal mendasar yang selalu dipegang teguh dimanapun dia bertugas. Kedatangannya tidak lain sebagai wujud perhatian dan dukungan moril terhadap anak buahnya agar nantinya mereka bisa kembali sehat dan menjalankan aktifitas kedinasannya seperti sedia kala.

“Kami berharap semoga bapak Datuk Penghulu lekas sembuh dan sehat kembali, sehingga kita bisa bergabung kembali menjalankan aktifitas bersama-sama,” ucap Danramil. (min)




Tulis Komentar +
Berita Terkait+
ƒ