Babinsa Koramil 02/TP Hadiri Kegiatan Sosialisasi Pencegahan Peredaran dan Bahaya Narkoba di Kalangan Remaja

Kamis, 16 Februari 2023 - 13:44:54 WIB Cetak

RANTAU BAIS -- Sebagai wujud kepedulian terhadap generasi penerus bangsa Babinsa Koramil 02/TP Kodim 0321/Rohil, Sertu Suyanto ikut menghadiri Sosialisasi Pencegahan peredaran dan bahaya narkoba dikalangan remaja.

Dimana,  kegiatan tersebut dipusatkan di Aula Kepenghuluan Rantau Bais RT 03 RW 03 Dusun Sono Kepenghuluan Rantau Bais kecamatan Tanah Putih,  Kamis (16/2/2023).

Juga dihadiri oleh Datuk Penghulu Rantau Bais yang di wakili oleh Ustad Rowi, Sat Narkoba Polres Rohil yang di wakili oleh Briptu Abdul Hari SH,  Ketua BPKep Rantau Bais, Yudianto, Bhabinkamtibmas Kepenghuluan Rantau Bais, Aipda Suyanto, tokoh agama Kepenghuluan Rantau Bais, pemuda dan pemudi Kepenghuluan Rantau Bais serta Siswa-Siswi SMKN 03 Tanah Putih.

Dandim 0321/Rohil, Letkol Inf Muhammad Erfani SH MTr (Han) yang dikonfirmasikan melalui Danramil 02/TP, Lettu Cba (K) Karnilawati menekankan kepada para peserta untuk dapat berperan aktif di lingkungan sekitar dalam upaya pencegahan narkoba.

" Sebab kenakalan remaja seringkali terjadi karena pengaruh narkoba. Untuk itu sehingga para peserta harus bisa meningkatkan kewaspadaan diri masing-masing yang dapat merugikan masa depan," ujarnya.

Danramil juga mengaku sangat mendukung kegiatan pencegahan terhadap penyalahgunaan Narkoba, khususnya dikalangan remaja dan generasi muda.

" Sering kita lihat maupun dengar dari berbagai media bahwa semua bahaya akibat penyalahgunaan narkoba dapat menyebabkan efek dan dampak negatif bagi para penggunanya yang sudah barang tentu pasti sangat merugikan dan sangat buruk efeknya bagi kesehatan baik fisik maupun mental, ” jelas Danramil.

“ Diharapkan dengan kegiatan ini, masyarakat terutama anak remaja semakin tahu dan mengerti bahaya dari narkoba, sehingga mereka dapat menolak dengan tegas peredaran narkoba di lingkungan masing-masing,” ucap Lettu Cba (K) Karnilawati. (min)




Tulis Komentar +
Berita Terkait+
ƒ