Danposramil 02/TP Ikut Amankan Karnaval HUT RI dan Gerak Jalan

Kamis, 18 Agustus 2022 - 15:22:08 WIB Cetak

TANJUNG MEDAN -- Guna memberikan rasa aman dan nyaman, personil Koramil 02/TP Kodim 0321/Rohil yang dipimpin oleh Danposramil, Peltu Andre Cahyono ikut melaksanakan kegiatan pendampingan dan pengamanan pawai karnaval dan gerak jalan. 

Kegiatan yang dilaksanakan dalam rangka perayaan HUT RI ke - 77 pihak pemerintah kepenghuluan Pondok Kresek kecamatan Tanjung Medan pada Kamis (18/8/2022) mengadakan pawai Karnaval dan Gerak.

Kegiatan ini sendiri diikuti oleh pelajar dari tingkatan SD, SMP,  SMA serta ibu-ibu PKK dan warga masyarakat semua Dusun yang ada di wilayah kepenghuluan Pondok Kresek. 

Dan dalam kegiatan itu juga dihadiri oleh Penghulu Pondok Kresek, Beni, anggota DPRD Rohil, Budi Santoso, Bhabinkabtibmas Pondok Kresek Bripka Ronald Haloho, Ketua BPkep Pondok Kresek Bangkit Siagian, Ketua LPM Pondok Kresek Hanri Manurung.

Dandim 0321/Rohil, Letkol Inf Muhammad Erfani SH MTr (Han) yang dikonfirmasikan melalui Danramil 02/TP, Lettu Cba (K)  Karnilawati membenarkan kegiatan tersebut.

Menurut Danramil kegiatan tersebut diharapkan dapat menambah motivasi semangat kepada para generasi muda dalam mengisi kemerdekaan. 

" Isi kemerdekaan ini dengan penuh semangat dan rajin belajar sehingga dapat membanggakan orang tua dan juga nusa bangsa, " harap Lettu Cba (K) Karnilawati. (min)




Tulis Komentar +
Berita Terkait+
ƒ