BINDA Riau Gelar Gebyar Vaksin Muharram di Taman Rekreasi Alam Mayang Pekanbaru

Ahad, 31 Juli 2022 - 11:58:17 WIB Cetak

RIAU - Badan Intelijen Negara Daerah (Binda) Riau menggelar kegiatan vaksinasi Covid-19 di Taman Rekreasi Alam Mayang, Kota Pekanbaru, Minggu (31/7/2022).

Dengan mengangkat Tema Gebyar Vaksin Muharram, kegiatan ini dilangsungkan untuk meningkatkan imunitas masyarakat Provinsi Riau dan menangkal paparan Covid-19.

“Vaksinasi yang dilakukan oleh Binda Riau ini merupakan benteng pelindung bagi seluruh masyarakat dari Covid-19 yang saat ini tengah menjadi pandemi. Kepada seluruh masyarakat tidak perlu khawatir,"Ujar Kabinda Riau, R. Wibisono Hendroyoso

Dijelaskan oleh Kabinda Riau, R.Wibisono Hendroyoso,"Karena vaksin Covid-19 yang digunakan di Indonesia telah disertifikasi oleh WHO. Sehingga tidak perlu diragukan lagi khasiat dan manfaatnya,”terangnya

Ianya juga menyampaikan Sepanjang tahun 2022, Binda Riau menargetkan 4.000 dosis vaksin untuk disebar setiap harinya. Selain di Taman Rekreasi Alam Mayang, kegiatan vaksinasi juga dilakukan dititik lain di Provinsi Riau baik secara terpusat maupun door to door langsung di rumah masyarakat.

"Sepanjang tahun 2022 Bunda Riau menargetkan 4000 dosis Vaksin untuk digelar setiap harinya dan tersebar disetiap daerah baik secara terpusat maupun door to door langsung kemasyarakat,"terangnya.

Dengan tegas Kabinda Riau menyebutkan saat ini Pemerintah Republik Indonesia melalui berbagai Instansi terus berupaya mencegah terjadinya gelombang lanjutan penyebaran Covid-19. Selain itu, munculnya varian baru.

"Kekwatiran Pemerintah terhadap penyebaran virus Covid-19, varian baru Omicron, maka terus gencar kegiatan vaksinasi serta tetap senantiasa mengajak masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan.(Ndri/Rls)

 

 

 




Tulis Komentar +
Berita Terkait+
ƒ