BAGAN BATU - Dibulan Suci yang penuh berkah ini, Pengurus Daerah Ikatan Wartawan Online, Kabupaten Rokan Hilir (PD IWO Rohil) bersama Nasik Uduk Mas Adi, semarakkan Ramadan dengan kegiatan berbagi Takjil kepada pengendara yang melintas di Jalan Riau - Sumut tepatnya di Km 1, Kecamatan Bagan Sinembah, kabupaten Rokan Hilir. Rabu (13/04)
Kegiatan pembagian takjil ini berupa 300 paket nasik uduk yang akan di bagikan kepada masyarakat yang melintas. Hal ini untuk ikut serta menyemarakkan jalannya ibadah puasa dengan berbagi bersama masyarakat.
"Dalam kesempatan bulan Ramadhan ini kesempatan bagi kita untuk saling berbagi. Mudah - mudahan kegiatan ini di bulan ramadhan berikutnya masih dapat di laksanakan kembali,"ucap Ketua PD IWo Rohil, Indra Kurniawan Akbar.
Pantauan di lokasi, pembagian Takjil berupa paket nasik kotak itu bukan hanya bagi pengendara roda dua melainkan juga terhadap pengendara roda Empat dan lainnya.
" Alhamdulillah kita masih bisa berbagi walaupun kecil, mudah - mudahan dapat bermanfaat untuk kita semuanya. Kedepannya lagi kita pengurus PD Iwo Rohil dapat semakin Kompak, "ucapnya.
Sementara Suriadi selaku Owner Nasi Uduk Mas Adi KM 1 Baganbatu mengatakan Alhamdulillah tahun ini di bilah penuh berkah, kita masih bisa berbagi kepada masyarakat.
"Alhamdulillah tahun ini Kembali bersama Ikatan Wartawan Online kita masih diberi kesempatan berbagi dan insya Allah tahun depan kita buat lagi lebih banyak sehinga bertambah masyarakat yang merasakan indahnya berbagi disaat bulan ramadhan,"terangnya.
Dirinya juga mengucapkan,"terimakasih kepada Ikatan Wartawan Online (IWO) Kabupaten Rokan Hilir yang hingah saat ini masih konsisten dalam setiap kegiatan sosial semoga kolaborasi ini akan terus berlanjut,"pungkasnya (Ndri)