Personil Koramil 02/TP Ikuti Apel Kesiapsiagaan Penanganan Karlahut di Pujud

Jumat, 22 Oktober 2021 - 13:50:52 WIB Cetak

PUJUD --  Personil Koramil 02/TP yang tergabung dalam Kelompok 1 dan 2 kembali ikut menghadiri kegiatan apel kesiapsiagaan penanganan Karlahut dalam lam rangka mengantisipasi serta mencegah terjadinya kebakaran lahan dan hutan (Karlahut).

Dan kegiatan kali ini dilaksanakan di halaman Mapolsek Pujud ini juga dihadiri oleh Camat Pujud,  Hasyim SP dan Camat Tanjung Medan,  H Mursal SH, datuk Penghulu dan Lurah di dua kecamatan, personil Polsek Pujud, Koramil 02/TP yang diwakili oleh Danposramil Peltu Ilyas serta Danposramil wilayah kecamatan Tanjung Medan,  Peltu Andri Cahyono. 

Selain itu juga diikuti oleh 2 Pleton Damkar PT Tunggal Mitra, satu Pleton Damkar Kecamatan Pujud dan satu Pleton Damkar  PTPN V Kebun Tanjung Medan. 

Dandim 0321/Rohil, Letkol Arh Agung Rakhman Wahyudi SIP MI Pol yang dikonfirmasikan melalui Danramil 02/TP, Kapten Arh Jemirianto membenarkan kegiatan tersebut. 

Menurut Danramil, bahwa kegiatan ini merupakan salah satu wujud kepedulian TNI-Polri) Polri khususnya dalam membantu mengatasi bencana alam, terutama penanganan Karlahut. 

" Dengan dilaksanakannya apel kesiapsiagaan ini,  maka diharapkan kekompakkan serta sinergitas semua lini akan tetap terjalin, khususnya dalam penanganan karlahut, " jelasnya. 

Danramil juga mengatakan, bahwa kegiatan apel kesiapsiagaan itu juga menindaklanjuti kegiatan-kegiatan patroli dan sosialisasi yang selama ini dilakukan. 

" Artinya, dengan kegiatan patroli serta sosialisasi maka diharapkan kedepannya tidak ada lagi ditemukan titik api khususnya diwilayah Koramil 02/TP," harap Kapten Arh Jemirianto. 

Namun demikian, dirinya juga tetap mengajak kepada seluruh warga masyarakat untuk dapat menjaga dan mengawasi lingkungan didaerahnya masing-masing, khususnya pada titik-titik rawan. 

" Jadi kita harus memperhatikan aktivitas masyarakat dan mensosialisasikan kepada warga agar saat membuka ladang atau lahan pertanian jangan mengunakan cara membakar hutan, jangan meninggalkan bekas api unggun yang membara di hutan, jangan membuat arang di hutan, jangan membuang puntung rokok sembarangan di dalam hutan,” tegas Kapten Arh Jemirianto. (min)




Tulis Komentar +
Berita Terkait+
ƒ