Babinsa Koramil 02/TP dan Petani Pupuk Tanaman Cabai

Selasa, 24 Agustus 2021 - 13:33:32 WIB Cetak

SINTONG PUSAKA -- Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 02/TP, Serda T Sinambela bersama dengan masyarakat petani melaksanakan kegiatan pemupukan pada tanaman cabai. 

Dimana perawatan sekaligus pemupukan tanaman cabai ini dilakukan pada Selasa (24/8) dilahan ketahanan pangan terpadu yang ada di kepenghuluan Sintong Pusaka kecamatan Tanah Putih. 

Dandim 0321/Rohil, Letkol Arh Agung Rakhman Wahyudi SIP MI Pol yang dikonfirmasikan melalui Danramil 02/TP, Kapten Arh Jemirianto mengatakan, bahwa Babinsa merupakan ujung tombak dari satuan Koramil 02/TP.

" Maksudnya Babinsa harus selalu siap membantu masyarakat khususnya diwilayah binaan dan berharap kepada masyarakat agar tidak segan untuk selalu mengkoordinasikan segala kebutuhan dan memberikan informasi seputar kegiatan pertanian," jelas Danramil. 

Dan untuk mendukung program pemerintah, lanjut Danramil lagi pihaknya terus menggalakkan pengolahan tanah kosong menjadi lahan produktif guna menunjang perekonomian masyarakat. 

" Dan oleh karena itu kita selalu mengajak masyarakat untuk lebih kreatif dalam peningkatan perekonomian khususnya dimasa pandemi ini dengan memanfaatkan lahan kosong menjadi lahan produktif ," terang Danramil lagi. 

Dan untuk itu,  masih kata Danramil lagi kembali melaksanakan perawatan dan pemupukan terhadap tanaman cabai yang kita tanam diatas lahan kosong.

" Kali ini tanaman cabai dilahan ketahanan pangan kita yang ada di Sintong Pusaka mulai memasuki pemupukan. Dan diharapkan agar kedepannya tanaman itu menjadi subur dan didapatkan hasil yang maksimal, " harap Kapten Arh Jemirianto. (min)




Tulis Komentar +
Berita Terkait+
ƒ