Satlantas Polsek Bagan Sinembah Patroli Sekaligus Sosialiasi Truk Odol Kedapatan Melintas disarankan Putar Arah

Jumat, 23 Juli 2021 - 16:42:44 WIB Cetak

BAGANBATU- Saat Patroli rutin Satlantas Polsek Bagan Sinembah dapati truk melebihi dimensi dan muatannya kelebihan alias truk ODOL (Over Dimension Over Load), langsung menyarankan putar arah.Jumat (23/07)

Hal yang dilakukan oleh Jajaran Satlantas Polres Rokan Hilir Polsek Bagan Sinembah saat melakukan patroli sebagai upaya memberikan Himbauan dan Sosialisasi kepada para sopir di Jalan SM Raja menuju Jalan Lintas Basira.

Kanit Lantas Polsek Bagan Sinembah AKP Syafyandra SH hal tersebut dilaksanakan saat patroli rutin melihat truk Overdimension dan Overloading langsung diberikan himbauan sosialiasi untuk tidak melintas dari jalan tersebut serta disarankan untuk memutar arah.

"Seluruh personel satuan lalulintas Polsek Bagan Sinembah rutin gelar patroli di wilayah yang dianggap rawan kecelakaan jika kita menemukan truk yang melebihi kapasitas dimensinya pada saat patroli kita berikan himbauan dan menyarankan putar arah,"terangnya.

Dengan tegas Kanit Lantas menambahkan, "Jika masih kedapatan saat patroli masih kedapatan truk besar melintas akan kita himbau dengan tegas untuk memutar arah seperti saat ini tanpa bulu,"pungkasnya (Ndri) 




Tulis Komentar +
Berita Terkait+
ƒ