UJUNGTANJUNG --- Hamparan lahan kosong seluas 1200 M persegi yang selama ini dijadikan sebagai tempat pembuangan sampah yang terletak di Pos Babinsa Ujung Tanjung, kecamatan Tanah Putih pelan-pelan mulai berganti fungsi.
Dimana, Babinsa Koramil 02/TP, Serda Y Wahyudi Yanta secara perlahan mulai melakukan pengolahan lahan tersebut menjadi lahan produktif dengan ditanami berbagai jenis tanaman pertanian.
Dandim 0321/Rohil, Letkol Arh Agung Rachman Wahyudi SIP MI Pol melalui Danramil 02/TP, Kapten Arh Jemirianto kepada media, Kamis (7/1) menyambut positif dengan pengolahan lahan tidur tersebut.
" Diatas lahan tidur yang dulunya jadi tempat pembuangan sampah ini sekarang pelan-pelan mulai diolah dan ditanami dengan jenis tanaman tumpang sari, " jelas Danramil.
Hal ini terbukti lanjut Danramil lagi, dengan mulai adanya tanaman pisang dan juga sayuran. " Sekarang di lahan itu sudah berisi tanaman Mentimun, cabai, pisang, pepaya dan juga ubi kayu, " terangnya kembali.
Menurut Danramil, dengan diolahnya lahan yang semula hanya dijadikan sebagai tempat pembuangan sampah oleh masyarakat setidaknya mampu memberikan motivasi dan edukasi kepada warga masyarakat tentang pemanfaatan lahan kosong.
" Dengan pemanfaatan lahan kosong ini maka tentunya akan dapat menambah ekonomi keluarga serta mendukung program ketahanan pangan yang digagas oleh pemerintah, khususnya dimasa pandemi Covid-19, " tegas Danramil. (min)