Guna Meningkatkan Kekebalan Tubuh Dari Virus Ratusan Lansia Paket F di Vaksin

Ahad, 13 Juni 2021 - 13:14:35 WIB Cetak

ROHIL-Guna mencegah terjadi penyebaran virus Corona ratusan warga mengikuti Vaksinasi dosis 1 untuk lansia dan pra lansia yang dilaksanakan oleh Pukesmas Boltrem.Minggu (13/05)

Vaksinasi dilaksanakan sejak pukul sembilan pagi ini di gelar di halaman kantor kepenghuluan Harapan makmur Selatan Kecamatan Bagan Sinembah Raya  langsung di hadiri Datuk Penghulu, H.Muhamad Khairuddin serta Babinsa dan Bhabinkamtibmas.

Disampaikan H Muhamad Khairuddin pentingnya pemberian vaksin Covid-19 kepada warga sebagai upaya pencegahan terjadinya penyebaran.

"Sangat dibutuhkan warga pemberian vaksin ini sehinga kekebalan tubuh menjadi lebih kuat dan sehinga virus tidak muda menyerang karena umum kita bisa melawannya,"tuturnya

Dirinya menyampaikan selain vaksinasi ini juga yang paling penting kita dapat memberikan edukasi ke masyarakat bahwa vaksin yang diberikan pemerintah aman hallal dan tidak berbahaya.

"Selain sosialisasi wajib Vaksin yang tak kalah penting memberikan edukasi kepada warga bahwa vaksin aman, hallal dan tidak berbahaya sangat bermanfaat untuk tubuh kita,"terangnya.

Penghulu menghimbau,"kepada seluruh warganya walaupun sudah divaksin tetap mematuhi prokes terapkan 3 M,"umbinya (Ndri)

 

 




Tulis Komentar +
Berita Terkait+
ƒ