Kendalikan Hama, Babinsa Koramil 02/TP dan Petani Semprotkan Insektisida

Sabtu, 03 April 2021 - 11:52:38 WIB Cetak

SINTONG -- Guna mendapatkan hasil yang baik dan berkualitas pada tanaman buah atau pun sayuran perlu dilakukan perawatan dan pemeliharaan dari gangguan gulma juga hama perusak tanaman.

Karena apabila tanaman telah terserang oleh hama maka tidak menutup kemungkinan hasil panen juga tidak sesuai dengan yang diharapkan.

Dan untuk mengantisipasi gangguan hama  maka bersama dengan petani Babinsa Koramil 02/TP, Serma Suyaka pada Sabtu (3/4) melakukan penyemprotan insektisida pada tanaman semangka.

Penyemprotan tersebut dilakukan di demplot kerahanan pangan terpadu yang ada di kelurahan Sintong Induk kecamatan Tanah Putih.

Dandim 0321/Rohil. Letkol Arh Agung Rachman Wahyudi SIP MI Pol yang dikonfirmasikan melalui Danramil 02/TP. Kapten Arh Jemirianto membenarkan kegiatan tersebut. 

Menurut Danramil bahwa selain melakukan penyemprotan insektisida anti hama, Babinsa juga melakukan penyemprotan cairan perangsang untuk tanaman semangka agar batang pohon subuh dan memiliki buah yang besar dan baik.

“Tanaman semangka pada demplot ketahanan pangan terpadu tersebut memiliki luas 2 hektare dan dikerjakan bersama dengan para petani tempatan " jelasnya. 

Dirinya juga berharap dengan rutinnya perawatan yang dilakukan, maka akan didapatkan hasil yang maksimal. " Sehingga hasilnya nanti dapat menopang perekonomian warga masyarakat khususnya para petani," harap Kapten Arh Jemirianto. (min)




Tulis Komentar +
Berita Terkait+
ƒ