SINTONG PUSAKA -- Guna mensukseskan program pemerintah tentang ketahanan pangan, untuk itu jajaran Koramil 02/TP kembali fokus pada pembuatan dan sekaligus percetakan lahan demplot ketahanan pangan.
Kali ini dengan menggandeng warga masyarakat, Babinsa Koramil 02/TP, Serda T Sinambela kembali melakukan perawatan dan pemeliharaan tanaman cabe.
Dimana, kegiatan pada Rabu (24/3) itu Babinsa dan warga mulai memasang selenjer di atas bedengan demplot ketahanan pangan tersebut.
Dandim 0321/Rohil, Letkol Arh Agung Rachman Wahyudi SIP MI Pol yang dikonfirmasikan melalui Danramil 02/TP, Kapten Arh Jemirianto membenarkan kegiatan tersebut.
" Ya dimana tujuan pemasangan selenjer itu adalah untuk membantu batang tanaman cabe yang baru beberapa hari lalu ditanam biar tetap kokoh," jelasnya.
Dan selain itu, lanjut Danramil lagi pemasangan selenjer itu juga untuk mengantisipasi tanaman tumbang.
" Khususnya apabila tanaman sudah tinggi dan berbuah lebat, maka selenjer ini akan membantu batang tetap kokoh," terang Jemirianto. (min)