Akhirnya, Pelaku Pembunuh CS RS Ibunda Ditangkap

Jumat, 12 Februari 2021 - 15:02:54 WIB Cetak

Para pelaku pembunuhan sadis yang menimpa CS RS Ibunda, Rio Sudarmaji

BAGANBATU - Terungkap sudah penemuan mayat Rio Sudarmaji (22) seorang Cleaning Service (CS) Rumah Sakit Ibunda Bagan Batu yang menghebohkan Kampung Batak, Kepenghuluan Pasir Putih, Kecamatan Balai Jaya, Rokan Hilir, Senin (8/2) adalah korban pembunuhan.

Dimana saat ini Polisi Resort Rokan Hilir (Polres Rohil) berhasil meringkus tujuh orang pelaku yang ikut turut serta dalam pembunuhan korban bernama Rio Sudarmaji tersebut.

Kapolres Rohil AKBP Nurhadi Ismanto SIK SH saat dikonfirmasikan membenarkan perihal penangkapan tersebut, dijelaskan Kapolres bahwa para pelaku berhasil ditangkap atas kerja keras anggota.

“Iya mas, ini kerja keras tim gabungan unit reskrim melalukan serangkaian penyelidikan berupa pemeriksaan terhadap saksi-saksi, hingga diketahuilah yang melakukan pembunuhan itu adalah berinisial S alias Iin beserta rekannya,” ujar AKBP Nurhadi Ismanto, Kamis (11/2).

Dijelaskannya, tujuh pelaku yang sudah diamankan pihaknya tersebut, ditangkap di masing-masing lokasi berbeda pada Selasa (9/2).

Awalnya, tim opsnal mendapat informasi, bahwa salah seorang pelaku berinisial TS (18) sedang berada di Rantau Parapat. Dan tidak menunggu lama petugas langsung lakukan pengejaran dan penangkapan.

" Selanjutnya pelaku inisial RY (19) dan MS (15) kita ringkus dirumahnya pelaku RY, di jalan Lintas Riau Sumut, Kecamatan Bagan Sinembah. Lalu pelaku inisial BS (15) dan A (17) diringkus dirumahnya masing masing dan pelaku inisial RP (17) diringkus dirumahnya yang berada didaerah Paket C,” beber Kapolres Rohil.

Ditambahkan AKBP Nurhadi Ismanto, para pelaku ini mempunyai peran masing-masing dalam kasus pembunuhan korban.

“ Pelaku MS ikut melakukan pemukulan sebanyak 2 kali, sedangkan RA dan A perannya mengawasi dan ikut menggotong korban, lalu pelaku BS dan TS mengawasi pada saat penguburan korban, pelaku RP perannya ikut menggotong dan mengawasi pada saat penguburan korban, pelaku RY perannya memukul korban sebanyak 5 kali dan ikut pada saat penguburan korban,” jelas AKBP Nurhadi.

Dimana diberitakan sebelumnya, warga mendapati adanya penemuan mayat seorang laki-laki tertanam di Bekoan (Parit) di Perbatasan PT Salim Ivo Mas Pratama dengan Kampung Batak, Kepenghuluan Pasir Putih, Kecamatan Balai Jaya, Rokan Hilir, diketahui adalah seorang Cleaning Service (CS) Rumah Sakit Ibunda Bagan Batu.

Korban diketahui bernama Rio Sudarmaji (22) warga Kepenghuluan Pelita Kecamatan Bagan Sinembah yang hilang sejak empat hari lalu, Jumat (5/2) sore.

Menurut Kapolres Rohil, melihat kondisi korban yang tidak sewajarnya, diduga korban pembunuhan. "Iya, dugaan korban dibunuh melihat kondisi korban penuh darah mukanya dan ditanam seolah-olah disembunyikan biar gak ketahuan," beber AKBP Nurhadi Ismanto.

Diungkapnya lagi, bahwa keluarga korban juga sudah melaporkan kehilangan korban pada Ahad malam (7/2) di Polsek Bagan Sinembah.

"Mudah-mudahan hasil penyebab kematian korban bisa segera diungkap, kini anggota masih di lapangan melakukan lidik berkaitan dengan kasus tersebut, mudah-mudahan segera bisa diungkap siapa pelaku yang melakukan pembunuhan itu," harap Kapolres Rohil. (min)




Tulis Komentar +
Berita Terkait+
ƒ