Tenaga Medis Puskesmas Boltrem Hari Ini Di Suntik Vaksin Sinovac

Senin, 01 Februari 2021 - 11:46:39 WIB Cetak

Ket Poto Kepala Puskesmas Boltrem Dr Sri Purwati Ninggsih saat di Suntik Vaksin Sinovac.

BASIRA-Sejumlah tenaga medis di Puskesmas Boltrem Kecamatan Bagan Sinembah Raya Kabupaten Rokan Hilir hari ini secara bertahap disuntik vaksin Sinovac guna mengendalikan pandemi COVID-19. 

"benar Hari ini sebanyak 11 petugas medis menjalani vaksinasi COVID-19 dari total 70 orang dan akan berjalan selama 4 hari kedepan ," terang Kepala Puskesamas Boltrem Dr Sri Purwati Ninggsih, Senin (01/02).

Dari pantauan awak media Pelaksanaan vaksinasi yang akan dilaksanakan tepat di puskesmas Boltrem saat ini baru para tenaga medis dengan kriteria yang layak disuntik vaksin COVID-19,sesuai dari hasil skrining tidak mengidap penyakit lain ataupun tidak dalam keadaan hamil

"Kami menargetkan termin pertama selesai sela 4 hari kedepan sebanyak 70 orang petugas medis disuntik vaksin COVID-19 itu,"Ucap Kepala Puskesmas yang akrab di sapa Dr Wati ini

Dr Wati menyampaikan ada beberapa kriteria yang dianggap tidak layak disuntik Vaksin Covid-19,"jelas dalam skrining nanti jika terdapat tenaga medis yang mengidap penyakit diabetes maupun jantung mereka akan dikategorikan tidak layak untuk di suntik vaksin,"Jelasnya

Dirinya juga memastikan dalam pelaksanaan penyuntikan Vaksin Covid-19 kali ini seluruh tenaga medis harus sesuai dengan Protokol kesehatan.

"Program ini harus didukung oleh seluruh lapisan masyarakat dan harus sesuai dengan Prokes saat penyuntikan Vaksin sebagai sarana melindungi diri agar kita dan keluarga nantinya tidak tertular virus Covid-19,Harapnya.

Tampak proses penyuntikan Vaksin Sinovac dihadiri Camat aBagan Sinembah Raya yang diwakili Kasi Kesra, Baijuri dan Datuk Penghulu Bagan Sinembah Barat Suratman serta mendapat pengamanan dari Personil Polsek Bagan Sinembah dan Koramil 03/Bagan Sinembah demi proses penyuntikan Vaksin berjalan lancar dan aman.(Ndri)




Tulis Komentar +
Berita Terkait+
ƒ