Beraksi di Depan Bank Mandiri, TNI-Polri Kembali Tindak Puluhan Pelanggar Prokes

Sabtu, 30 Januari 2021 - 14:38:09 WIB Cetak

UJUNGTANJUNG --- Untuk kesekian kalinya tim gabungan TNI-Polri kembali memberikan pemahaman terhadap warga masyarakat akan pentingnya menjaga kesehatan dimasa pandemi Covid -19 ini kesekian kalinya dilaksanakan kegiatan razia Prokes.

Dan kali ini dengan kekuatan 17 personil gabungan dari TNI dan Polri yang dipimpin oleh Serda Suratman kembali melaksanakan kegiatan operasi bantuan kemanusiaan penanganan Covid -19 diwilayah Koramil 02/TP.

Dan dari kegiatan yang dilaksanakan pada Sabtu (30/1) tim gabungan memilih jalan lintas Sumatera tepatnya di depan Bank Mandiri, kecamatan Tanah Putih.

Dan sebagai sasarannya adalah pelaku pengendara Roda dua dan Roda empat yang melintas jalan lintas Sumatera serta pelaku usaha di jalan lintas Sumatera tersebut. 

Demikian diungkapkan oleh Dandim 0321/Rohil, Letkol Arh Agung Rachman Wahyudi SIP MI Pol melalui Danramil 02/TP, Kapten Arh Jemirianto.

" Untuk kegiatan hari ini yang dipusatkan di depan Makoramil 02/TP,  kita bersama dengan Polri menindak 25 orang pelanggar Prokes," ujarnya. 

Danramil juga mengungkapkan bahwa kegiatan tersebut tetap rutin dilaksanakan guna pendisiplinan warga terhadap protokol kesehatan. 

" Intinya, kegiatan penegakkan Prokes ini tetap kita laksanakan sampai warga benar-benar menyadari pentingnya kesehatan, khususnya memakai masker saat diluar rumah, " terang Jemirianto. 

Hal ini menurut Danramil guna antisipasi penyebaran virus Covid -19, khususnya di wilayah Koramil 02/TP. " Salah satu syaratnya adalah dengan mengutamakan protokol kesehatan, mulai dari cuci tangan, jaga jarak dan memakai masker," ungkap Kapten Arh Jemirianto lagi. (min)




Tulis Komentar +
Berita Terkait+
ƒ