Dalam Waktu Dekat, Pujasera Bagan Batu Kota Segera Dibuka

Selasa, 12 Januari 2021 - 13:49:49 WIB Cetak

Lampu hias telah terpasang di lokasi Pujasera Bahan Batu

BAGAN BATU -- Dalam waktu dekat, Pusat Jajanan Serba Ada ( Pujasera) Bagan Batu Kota Kecamatan Bagan Sinembah yang terletak di lapangan sepakbola Bagan Batu Kota akan segera dibuka.

Camat Bagan Sinembah, Sakinah SSTP Msi yang dikonfirmasikan melalui Lurah Bagan Batu Kota, Riwansyah Azhari SSTP mengatakan, Pujasera ini sengaja dibangun pemerintah yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan ekonomi masyarakat di Bagan Sinembah sekaligus sebagai tempat hiburan masyarakat.

" Insya Allah dalam waktu dekat akan segera di laounching," kata Riwansyah kepada awak media, Selasa (12/1).

Namun setakat ini, lanjutnya lagi pihaknya sedang mempersiapkan segala sarana dan prasarana sebagai fasilitas Pujasera.

" Semua masih kita persiapkan secara matang,  seperti stand booth, Wifi, layar tancap, listrik dan lainnya. Selain itu kita juga masih mempersiapkan pihak pengelolanya," terang Lurah lagi.

Disampaikan Lurah, Pujasera ini selain untuk meningkatkan ekonomi masyarakat juga dapat mengedukasi masyarakat sebagai kegiatan yang positif khususnya anak- anak muda di Bagan Sinembah guna menghindarikenakanlan remaja.

" Untuk itu kami juga meminta kepada masyarakat yang memiliki ahli di bidang kuliner agar dapat mempersiapkan diri untuk bergabung dan berjualan di Pujasera Bagan Batu Kota ini," ajaknya.

Salah seorang warga Bagan Batu, Misdi Efendi menyambut positif dan mendukung penuh dengan didirikannya Pujasera di ktaa Bagan Batu yang lokasinya persis ditengah kota dan strategis.

" Ini sangat bagus, kita selaku warga Bagan Batu sangat mendukung penuh dengan adanya pujasera ini," kata pria yang akrab disapa Dipo ini.

Kemudian lagi, kata Dipo, dengan adanya Pujasera ini diharapkan dapat meningkatkan ekonomi masyarakat dan pedagang kuliner sekaligus tempat hiburan masyarakat Bagan Sinembah apalagi yang setakat ini di Bagan Sinembah masih minim tempat hiburan.

" Kami yakin kalau pujasera ini dibuka, warga ramai berkunjung. Apalagi semua fasilitas sangat mendukung," ucapnya dengan optimis Pujasera akan maju. (min)




Tulis Komentar +
Berita Terkait+
ƒ