Serahkan gaji RW RT , Camat Basira Tegaskan Lakukan Upaya Maksimal Dalam Pencegahan Virus Covid 19

Kamis, 21 Mei 2020 - 08:28:15 WIB Cetak

BAGANBATU-Camat Bagan Sinembah Raya Drs.HM.Yusuf,M.Si, didampingi Kasubag Kepegawaian Halman,S.Ap dan Lurah, Marwan,S.Ap, kembali lagi menyerahkan gaji perangkat Rt dan Rw untuk Kelurahan Bagan Sinembah Kota

untuk bulan April 2020 dan dianggap sebagai motivasi dari Pemkab Rohil agar jajaranya sampai level terendah berkerja secara Maksimal ditengah pandemi Virus Corona.Rabu (20/05) kemarin.

Lurah Bagan Sinembah Kota, Marwan,S.Ap mengatakan Sebanyak 5 Rw dan 10 Rt menerima gaji untuk bulan April sebagai langkah-langkah serius Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir melalui Pemerintah Kecamatan Bagan Sinembah Raya yaitu Camat, Drs.HM.Yusuf,M.Si dalam melakukan upaya pencegahan Penyebaran Virus Corona.

"RT dan RW merupakan ujung tombak dan gugus paling berperan dalam melakukan upaya pencegahan dan Peyebaran Covid-19 dan sangat wajar jika mendapat perhatian khusus dari Pemerintah Rokan Hilir," Kata Lurah Bagan Sinembah Kota.

Camat Bagan Sinembah Raya, Drs.HM.Yusuf,M.Si mengatakan dengan kembali keluarnya gaji untuk seluruh Rt dan Rw di Kelurahan Bagan Sinembah Kota sebagai nilai plus tersendiri dan sangat diharapkan kinerja seluruh perangkat Kelurahan semangkin maksimal di segi pelayanan dan perlindungan untuk masyarakat.

"Dengan keluarnya gaji seluruh perangkat RT dan Rw sebagai bentuk kepedulian dan Apresiasi Pemerintah Kabupaten Rohil dalam hal tersebut ialah Bupati Rokan Hilir, atas kinerja seluruh jajaranya yang saat-saat ini sangat mengharapkan kinerja mereka lebih ditingkatkan terlebih mereka adalah sebagai garda terdepan Gugus Covid-19,di wilayah masing-masing" Ucap Camat yang begitu dikenal dekat dengan Masyarakat.

Diterangkan Yusuf,"Sebagai Kabupaten satu satunya di Provinsi Riau yang masih Greenzone saya tegaskan peran aktif seluruh perangkat Rt dan Rw di setiap Kepenghuluan dan Kelurahan agar lebih lagi dalam melakukan upaya pencegahan Virus Corona terlebih disaat momen lebaran Idul Fitri nanti.

"Bukan sebagai bentuk ketakutan tetapi sebagai langkah kewaspadaan agar Negeri Rokan Hilir yang masih aman dari Virus Corona dapat kita pertahankan dengan catatan tidak ada satupun warganya yang terjangkit, jadi semua itu dapat terwujud dari Peran aktif Rt dan Rw untuk menyampaikan kesetiap warganya sebagai bentuk totalitasnya menjalankan amanah yang diembanya," terangnya.

Disampaikan,"Apalagi hanya tinggal hitungan hari lagi lebaran disitu sangat rawan terjadi hal yang tidak kita ingginkan maka kesempatan ini saya sampaikan Intruksi Bupati Rohil melalui seluruh Camatnya agar lebih meningkatkan kewaspadaan dengan mengaktifkan seluruh Posko buka 24 Jam,"pungkas Camat.(Ndri)




Tulis Komentar +
Berita Terkait+
ƒ