Doa Bersama Dalam Rangka Mensyukuri Hari Jadi Ke-VI Desa Penuba Timur

Jumat, 06 Desember 2019 - 21:17:56 WIB Cetak

Foto pada acara Doa Bersama Hari Jadi Penuba Timur Ke.VI

"Do'a Bersama Dalam Rangka Mensyukuri Hari Jadi Ke-VI Desa Penuba Timur".


       Dalam rangka melaksanakan agenda tahunan, yaitu suatu kegiatan memperingati dan mensyukuri hari jadi desa Penuba Timur yang ke VI (ke 6 - red) di gedung "Pertemuan Satu Atap", pada hari Jum'at (06/12-2019), kegiatan tahunan tersebut diawali dengan melantunkan ayat-ayat suci Al-qur'an oleh Ustazd Herman.
      Hadir pada acara "Doa Bersama" tersebut antara lain ;"tokoh masyarakat, tokoh agama, perwakilan Basarnas serta warga masyarakat dan undangan lainnya yang ada di Kecamatan Selayar Kabupaten Lingga..
       Selaku Kades Penuba Timur, dalam kata sambutannya, Adenan mengatakan antara lain ; "pada kesempatan yang berbahagia ini, selaku kepala desa, saya mengajak seluruh warga masyarakat penuba timur untuk lebih mempererat rasa persaudaraan, persatuan dan kesatuan, untuk menjaga ketentraman dan keamanan bersama, karena dengan demikian, saya yakin kita akan bisa melaksanakan program-program yang kita sepakati bersama, mempercepat pembangunan didesa ini, kita akan mampu membangun sumber daya manusia yang sudah baik menjadi lebih baik lagi dimasa-masa yang akan datang, sehingga........dengan sumber daya manusia yang handal nanti, maka kita akan mengejar ketertinggalan kita dari saudara-saudara kita didesa lainnya, bila perlu Desa Penuba Timur akan melampaui apa-apa yang telah dicapai oleh saudara-saudara kita didesa mereka". 
       Lebih lanjut Adenan mengatakan ;"dalam suasana suka-cita saat ini, saya mengajak semua warga masyarakat Desa Penuba Timur khususnya, marilah bersama-sama kita menatap kemasa depan, mari kita memulai untuk tidak saling menyalahkan, mari kita senantiasa saling mengingatkan dan masa yang lalu kita jadikan sebagai rambu-rambu pengawal langkah kita menuju kemasa depan, insyaallah dengan do'a kita bersama pada momentum hari jadi ini, apa yang kita cita-cita untuk Penuba Timur yang maju sejahtera dimasa depan, akan terkabul, amin".
      Diparagraf akhir kata sambutan Adnan mengatakan ;"sebelum saya akhiri kata sambutan, saya juga ingin menyampaikan bahwa diantara item kegiatan sempena mensyukuri hari jadi desa Penuba Timur yang ke 6 ini, pada minggu depan insya Allah akan ada kegitan menghibur warga masyarakat, kegiatan tersebut berupa jalan santai sekaligus pemberian dolprize dan juga senam sehat bagi ibu-ibu PKK desa Penuba Timur".
      Sebagai puncak pada kegiatan memperingati hari jadi ke 6 desa Penuba Timur, do'a bersama yang dipimpin oleh Said Azizul Mukhlis selaku ketua MUI Kecamatan Selayar Kabupaten Lingga lalu diakhiri dengan foto bersama.(Edysam).




Tulis Komentar +
Berita Terkait+
ƒ