MANGGALA -- Dalam rangka untuk menciptakan lingkungan hijau, jajaran Koramil 0321-02/TP Rohil dengan menggandeng masyarakat kembali melaksanakan karya bhakti penanaman pohon.
Kegiatan yang dilaksanakan di Kepenghuluan Manggala Teladan kecamatan Tanah Putih pada Jumat (26/1/2024) itu juga dilakukan oleh personel Koramil 0321-02/TP Rohil yang dipimpin oleh Serda ME Nasution dengan melakukan penanaman pohon durian.
Dandim 0321/Rohil, Letkol Kav Nugraha Yudha Prawiranegara SIP yang dikonfirmasikan melalui Danramil 02/TP, Kapten Cba (K) Karnilawati membenarkan adanya kegiatan tersebut.
" Ya, menindaklanjuti curah hujan yang turun didaerah kita mulai tinggi, kita melaksanakan kegiatan karya bhakti sebagai upaya penanggulangan bahaya banjir dengan penanaman pohon," ujarnya.
Kendati berada di dataran tinggi, namun menurut Danramil lagi banjir akan tetap mengancam seiring dengan ketidak mampuan saluran aliran menampung volume air.
" Dan sama-sama kita ketahui, bahwa wilayah teritorial Koramil 0321-02/TP ini memiliki parit saluran induk. Oleh karena itu mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan, maka kita lakukan penanaman pohon sebagai resapan air," terang Danramil.
Selain itu, lanjut Danramil lagi dengan dilaksanakannya penanaman pohon tersebut juga akan menambah kelestarian alam.
Dalam kesempatan itu Danramil juga menghimbau kepada seluruh warga masyarakat untuk senantiasa menjaga kebersihan lingkungan. (min)