Camat Basira Gelar Rapat Tentang Peningkatan Pelayanan Kesehatan Masyarakat

Kamis, 24 Juni 2021 - 14:46:33 WIB Cetak

BASIRA- Menindak lanjuti Intruksi Bupati Rokan Hilir tentang peningkatan pelayanan kesehatan untuk masyarakat dalam program 100 hari kerja Bupati, Camat Basira bersama Kepala Pukesmas Boltrem gelar rapat koordinasi terbatas.Kamis (24/06).

Rapat Koordinasi terbatas yang di gelar di Puskesmas Boltrem di hadiri semua dokter dan staf Pukesmas serta lurah Bagan Sinembah Kota juga seluruh Datuk Penghulu Sekecamatan Bagan Sinembah Raya.

Disampaikan Camat Basira Drs HM Yusuf MSi Sesuai instruksi kepada bupati Sektor kesehatan harus ditingkatkan pelayanan masyarakat dengan beberapa poin yang disepakati peningkatan pelayanan di Pukesmas Boltrem

"Penambahan jam pelayanan yang sebelumnya hanya sampai pukul 13.00 wib sekarang kita menerapkan sampai pukul 18.00 wib,"Ucap Camat 

Camat Bagan Sinembah Raya Drs HM Yusuf MSi menegaskan program dari hasil koordinasi kita hari ini nantinya harus menjadi kesepakatan dan wajib dijalankan untuk meningkatkan sektor kesehatan.

"Pelayanan di Pukesmas Boltrem saat sudah sangat bagus tetapi agar tidak berhubungan dengan kecamatan lain kita tingkatkan,"Ucap Camat yang dikenal akrab dengan semua elemen masyarakat Basira.

Dalam rapat tersebut dengan tegas Camat menyampaikan kepada Lurah dan seluruh Datuk Penghulu agar mendukung penuh program peningkatan pelayanan ini dengan saling berkoordinasi dan mengkonsultasikan jika ada kekurangan agar dapat segera diperbaiki.

"Menyelesaikan komunikasi terutama menyangkut pelayanan publik dan koordinasi terbatas seperti ini dimana ada kekurangan yang bisa kita tingkatkan,"pungkas camat.(Ndri)

 




Tulis Komentar +
Berita Terkait+
ƒ