Memerangi Covid19.

Upaya Keras Menekan Lajunya Pergerakkan Covid-19 Di Kabupaten Lingga.

Rabu, 26 Mei 2021 - 13:12:45 WIB Cetak

Upaya Keras Menekan Lajunya Pergerakkan Covid-19 Di Kabupaten Lingga.

     (Momenriau.com Lingga). Wabah Covid-19 alias Virus Corona semakin menunjukkan peningkatan di Kabupaten Lingga, oleh karena itu, Bupatinya M.Nizar segera mengantisipasi untuk penempatan bagi masyarakat yang terpapar, dengan mempersiapkan tempat dan meninjau langsung kelokasi, yakni di seputaran Kompleks Emplasemen Eks PT.Timah Dabosingkep, pada hari Selasa (25/05-2021.
     Dalam peninjauan tersebut, turut serta mendampingi Bupati Lingga antara lain terlihat, Kapolres Lingga, Danlanal Dabo serta beberapa Organisasi Perangkat Daerah (OPD-red)
     Kepada beberapa awak media, saat kunjungan kelokasi "Karantina Khusus" untuk kasus Covid-19 ini, Muhammad Nizar mengatakan, "kita bersama dengan Forkopimda hari ini meninjau lokasi Karantina khusus yang sudah kita siapkan".
     "Tempat Karantina khusus ini sudah kita persiapkan, diantaranya adalah di RSUD Dabo, dan di Rumah Sakit Encik Mariam yang ada di Daik, Alhamdulillah semua  aparatur yang terlibat dalam persiapan, sudah bekerja maksimal, oleh karena itu, kita ingin pastikan kesiapannya seprti apa, untuk itu kita lakukan kunjungan dengan melihat langsung lokasi", demikian M.Nizar menambahkan.
     "Dari ke Dua tempat, yakni di Dabo dan Daik, sudah dipersiapkan sebanyak 169 unit tempat tidur", tambah Muhammad Nizar.

     Dengan persiapan ke 2 lokasi Karantina khusus tersebut, harapan Bupati Lingga terhadap semua langkah kebijakkan yang diambil dalam upaya penanganan wabah Covid19 di Lingga, sudah mendekati kesempurnaan dan semakin matang.
     “Dengan peningkatan kasus Covid19 di Lingga hari ini, serta dengan adanya persiapan yang telah kita lakukan, semoga saja persiapan kita ini sudah matang, namun memang ada kendala mungkin, seperti yang kita lihat tadi, yaitu tempat tidur dan pendingin ruangan, mudah-mudahan dalam waktu dekat ini sudah kita lengkapi semua itu", kata Muhammad Nizar.

     Dengan persiapan maksimal yang telah dilakukan oleh team gugus tugas Kabupaten Lingga tersebut, Bupati Lingga berharap, upaya ini nantinya dapat menekan pergerakkan lajunya penyebaran Covid19 di Kabupaten Lingga ini.
     “Mudah-mudahan kasus virus Corona Disease di Kabupaten Lingga, dengan adanya persiapan Tim Gugus Tugas Covid Kabupaten Lingga yang bekerja sama dengan Kecamatan, Kelurahan dan PPKM yang tadi sudah kita lihat serta melibatkan langsung sampai ke tingkat RT/RW, mudah-mudahan, akan mampu menekan lajunya penyebaran Covid19 di Kabupaten Lingga", demikian kata Muhammad Nizar mengakhiri.(Edysam).




Tulis Komentar +
Berita Terkait+
ƒ