PN Rohil Sosialisasikan WBK dan WBBM Dijalan Lintas Sambil Bagi Stiker Anti Korupsi

Kamis, 25 Februari 2021 - 19:56:03 WIB Cetak

Ujung Tanjung -  Sebagai bentuk komitmen dan Kerja nyata terhadap pembangunan pelayanan yang bersih dan transparan , Pengadilan Negeri Rokan Hilir melaksanakan Sosialisasi Pembangunan Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih  dan Melayani (WBBM).

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Ketua Pengadilan Negeri Rokan Hilir Andry Simbolon SH MH di dampingi Para Hakim dan Sekretaris Pengadilan Negeri Rokan Hilir Andika Tobing SE beserta saat di ruas Jalan Lintas Riau - Sumut KM 167, Kamis 25 Februari 2021.Sekira Pukul 15.00 Wib.

Pada kesempatan tersebut, Ketua PN Rohil Andry Simbolon SH MH melalui Juru bicara Erif Erlambang SH menjelaskan, bahwa kegiatan hari ini dalam rangka Public Campaign Pengendalian Gratifikasi, Sosialisasi Pembangunan Zona Integritas Menuju WBK dan WBBM.

Melalui kegiatan ini, kami "Pengadilan Negeri Rohil" adakan pembagian Stiker Anti Korupsi  dengan logo, Korupsi No ! Gratifikasi No ! Suap No ! Pungli No !  Integritas Yes, serta mensosialisasikan kepada masyarakat bagi pengendera saat melintas di jalan lintas Riau- Sumut ." Jelasnya Erif.




Tulis Komentar +
Berita Terkait+
ƒ