Berikan Pemahaman AKB, Babinsa Bagikan Masker pada Warga

Kamis, 27 Agustus 2020 - 13:00:07 WIB Cetak

BAGANBATU -- Untuk kesekian kalinya jajaran TNI melaksanakan kegiatan mengantisipasi penularan dan penyebaran wabah virus corona (Covid-19) sekaligus memberikan pemahaman seputar penerapan Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB).

Kali ini kegiatan yang dilaksanakan pada Kamis (27/8) Babinsa Koramil 03/Bgs, Peltu Edi Wiyanto juga mengajak warga untuk tertib protokol kesehatan kepada warga masyarakat. 

" Selain memberikan himbauan seputar Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB), dimana kita kembali ingatkan warga agar senantiasa tertib protokol kesehatan " jelas Danramil 03/Bgs, Kapten Inf Y Mendrofa.

Disamping itu, lanjut Danramil lagi pihaknya juga turut membagikan masker, khususnya bagi warga yang tidak menggunakan masker diluar rumah. 

" Kepada warga masyarakat yang kedapatan tidak menggunakan masker saat berada diluar rumah, kita berikan pemahaman dan sekaligus membagikan masker," terang Mendrofa kembali.

Oleh karena itu dirinya meminta kepada warga masyarakat agar selalu mengutamakan kesehatan. " Belajar dari yang lalu, dimana ada warga masyarakat kita yang terkonfirmasi positif. Dan untuk itu kita semua harus patuh protokol kesehatan," himbau Danramil. (Ndri)




Tulis Komentar +
Berita Terkait+
ƒ