BAGANBATU-Bansos sebanyak 500 paket sembako telah selesai disalurkan oleh komunitas peduli covid-19 kepada masyarakat yang layak menerima akibat dampak virus corona yang tersebar di wilayah Kecamatan Bagan Sinembah. Jumat (17/04).
Prihal tersebut disampaikan oleh tokoh masyarakat Rokan Hilir yang juga sebagai Penasahat Komunitas Peduli Covid-19, Siswaja Muljadi, pembagian paket sembako sebanyak 500 paket untuk masyarakat yang kurang mampu telah berjalan dan untuk sampai saat ini Open Donasi tetap dibuka dan terus berlanjut sampai virus corona ini berakhir.
"Setelah menyalurkan seluruh paket sembako yang terkumpul untuk warga yang berhak, Komunitas ini tetap berlanjut sampai virus corona hilang dan aktivitas kembali normal seperti sedia kala," kata Siswaja muljadi yang akrab disapa bang aseng UB.
Dirinya juga menyarankan,"untuk kedepanya komunitas peduli Covid-19 harus lebih gencar lagi dalam upaya pencegahan penyebaran Coronavirus dengan mengalakan terus kembali penyemprotan disinfektan diseluruh wilayah, dan tetap men kampanyekan sosial distancing, physical distancing serta tetap ciptakan lingkungan bersih dan pola hidup sehat, cuci tangan, gunakan masker serta himbauan kemasyarakat lain terkait pencegahan virus corona," saran Bang Aseng UB
Di jelaskan kenapa saat ini Komunitas Peduli Covid-19 harus lebih fokus dalam pencegahan dan Penyebaran corona sekarang Perintah Pusat melalui Provinsi diteruskan Pemerintah Kabupaten telah menyediakan paket sembako untuk masyarakat yang terpapar maupun terdampak Corona untuk tiga bulan kedepan.
"Jadi open donasi tetap kita buka dan tetap akan di salurkan kepada warga yang kurang mampu, tetapi mari kita lebih fokuskan ke arah pencegahan baik melakukan penyemprotan disinfektan ataupun pembagian masker serta tetap sosialisasi gerakan aman dan sehat dirumah serta polah hidup sehat dan bersih," jelasnya kembali.
"Jika wabah pandemik coronavirus cepat berlalu pasti aktivitas kembali normal dan perdagangan maupun pertanian kembali stabil," ucapnya kepada momenriau.com saat ditemui di Posko Komunitas Peduli Covid-19 di Cafe Nostalgia Komplek Usaha Baru Bagan Batu.
Dalam kesempatan ini Siswaja Muljadi menghimbau kepada seluruh masyarakat agar mematuhi himbauan Pemerintah baik lebih aman tetap dirumah dan keluar hanya untuk hal yang penting saja tetap mengunakan masker dan senantiasa cuci tangan.
"Mari kita ikuti himbauan tersebut karena semua itu untuk kebaikan kita karena kita harus belajar dari negara lain yang telah mulai nampak sukses mengantisipasi penyebaran virus corona, jika hal tersebut dapat kita contoh pasti kita bisa menepis penyebaranya dengan cara tidak membuat kegiatan yang mengundang keramaian atau hal yang lainya," Harapnya.(Ndri)