Beredar Rekaman Suara Oknum Pj Penghulu di Rohil Pembicaraan Uang Pengerahan Massa Untuk Bupati

Selasa, 03 September 2024 - 16:48:16 WIB Cetak

Rohil - Beredar pesan berderetan berupa rekaman suara atau Voice Note di grup WhatsApp antar awak media tentang uang pengerahan massa untuk mendampingi pendaftaran Calon Bupati Rokan Hilir.

Dari Voice Note yang diterima awak media Selasa (3/9/2024) itu melibatkan Pj Penghulu atau Kepala Desa dan Ketua Kosgoro Kecamatan Bagan Sinembah.
Dalam pembicaraan itu, oknum diduga Pj Penghulu mempertanyakan kenapa dana yang diberikan hanya sebesar Rp 200.000 padahal sebelumnya diinformasikan sebesar Rp 500.000.

"Mohon maaf ya ki, bukan aku menggurui, tapi kalau tadi Riki klarifikasi sebelum share 200 ribu, diklarifikasi dulu. Mohon maaf ya kawan-kawan ini rupanya yang bisa dibantu cuma 200 ribu, jadi kalau begitu mengerti kawan-kawan itu, karena kan awalnya udah terlanjur pak Riki nge-share nya 500 ribu," ucap voice note diduga Pj Penghulu Bahtera Makmur, Asnawi.

Hal itu pun menjadi perdebatan, dimana voice note lainnya yang diduga suara pria bernama Riki terkesan malah menantang dan akan melaporkan kepada bupati.

"Saya sih bukan mau cari pembenaran penghulu ya, tapi itulah yang sebenarnya. Tapi kalau penghulu merasa keberatan, gak apa-apa, akan saya sampaikan ke pak Bupati bahwasanya Penghulu Asnawi keberatan dapat hasil uang 200 ribu, karena janji yang kita sampaikan itu 500 ribu, ya," ucap rekaman voice note tersebut.

" Silakan saja ketua Riki,yang sher 500 ribu itu ketua Riki biar gak gaduh kawan-kawan kasgoronya@. Sebut Asnawi dalam Rekaman percakapan"

" Kalau Saya Pak Riki tidak usah disanksi kan lebih dari situpun saya keluarkan untuk anggota saya bahtera makmur cuma digrup ini bukan hanya bahtera makmur disini ada 15 Desa dan Kelurahan karena Pak Riki yang sher 500 ribu bukan saya keberatan lebih dari itupun yang saya keluarkan untuk anggota dan kawan-kawan Pak Riki". Lagi-lagi Sebut Asnawi dalam Rekaman percakapan .

Dalam percakapan itu juga dibalas dengan kata -kata " Eh..Kau Penghulu ,itu info 500 ribu bahasa Bapak Bupati sendiri ,seolah -seolah aku ini ketua pembohong" kata ketua Riki dalam rekaman percakapan.

Terhadap rekaman suara yang beredar, saat awak media konfirmasi kebenaran rekaman tersebut kepada Pj Penghulu Bahtera Makmur Asnawi melalui WhatsApp Pribadinya Selasa 3 September 2024 belum ada memberi tanggapan sedikitpun.

Beredar kabar, Voice Note Pembicaraan Uang Pengerahan Massa untuk Dampingi Pendaftaran Calon Bupati Afrizal Sintong ini sudah Dilaporkan warga kebawaslu pada 2 September 2024. (Tim).

 




Tulis Komentar +
Berita Terkait+
ƒ