UJUNG TANJUNG -- Dalam rangka memperingati HUT Kodam I/BB ke-74 tahun 2024, jajaran Koramil 0321-02/TP Rohil bersama pemerintah kepenghuluan dan ormas melaksanakan kegiatan bakti sosial.
Dimana, pada kegiatan yang dilaksanakan pada Rabu (12/6/2024) itu menyasar pada pembersihan pasar dan selokan yang ada di Pasar Ujung Tanjung kecamatan Tanah Putih.
Kegiatan ini juga turut dihadiri langsung oleh Danramil 02/TP, Kapten Cba (K) Karnilawati, Datuk Penghulu Ujung Tanjung, RT, RW serta ormas dan juga masyarakat kepenghuluan Ujung Tanjung.
Dandim 0321/Rohil, Letkol Kav Nugraha Yudha Prawiranegara SIP yang dikonfirmasikan melalui Danramil 02/TP, Kapten Cba (K) Karnilawati membenarkan adanya kegiatan tersebut.
Danramil juga menyampaikan, bahwa kegiatan karya bakti yang diselenggarakan oleh seluruh jajaran Kodim 0321/Rohil ini adalah dalam rangka memperingati HUT Kodam I/BB ke-74.
" Semoga dengan adanya kegiatan karya bakti pembersihan lingkungan Pasar Ujung Tanjung ini dapat memberikan manfaat untuk masyarakat disekitar terutama bagi para pedagang dan pembeli yang beraktivitas di pasar," ungkapnya.
"Disisi lain kegiatan tersebut merupakan bentuk partisipasi Kodim 0321/Rohil umumnya dan Koramil 02/TP khususnya kepada pemerintah daerah dalam mewujudkan kebersihan di lingkungan pasar,"ungkapnya lagi.
Harapan lainnya, Danramil juga mengatakan dengan kegiatan yang diselenggarakan tersebut juga dapat menjadi contoh kepada warga masyarakat akan arti pentingnya kebersamaan bergotong-royong.
" Sisi lain, adalah agar masyarakat umum selalu mengutamakan gotong royong dalam meningkatkan lingkungan masyarakat yang bersih dan sehat sehingga dapat memberikan kenyamanan untuk masyarakat dalam beraktivitas," harap Kapten Cba (K) Karnilawati. (min)