Hadiri Peresmian Wisata Air Panas, Danramil 06/TM Sekaligus Tanam Pohon

Ahad, 19 Mei 2024 - 14:04:04 WIB Cetak

TANJUNG MEDAN --- Danramil 06/TM, Kapten Inf Ujang Zakharimansyah bersama dengan Unsur Pimpinan Kecamatan Tanjung Medan ikut menghadiri kegiatan peresmian objek wisata reboisasi air panas.

Dimana, objek wisata reboisasi air panas yang diresmikan tersebut terletak di kepenghuluan Tangga Batu kecamatan Tanjung Medan.

Selain Danramil 06/TM, Kapten Inf Ujang Z, juga turut hadir dalam acara tersebut Camat Tanjung Medan, Bahrul Ssos, Kapolsek Pujud, Datuk Penghulu Tangga Batu, Yusuf, Pj Datuk Penghulu Pondok Kresek, Sangkot Siregar SPd, Pj Datin Sri Kayangan, Suraida, Pimpinan dari PT LTS yang diwakili oleh Yulianto beserta rombongan, Babinsa kepenghuluan Tangga Batu, Sertu Suyetno, Bhabinkamtib kepenghuluan Tangga Batu, Aiptu Frangky Sipahutar, tokoh warga, tokoh masyarakat, tokoh adat serta warga dan tamu undangan.

Dalam peresmian tersebut juga ditandai dengan penanaman pohon penghijauan disekitar lokasi objek wisata reboisasi air panas tersebut.

Dandim 0321/Rohil, Letkol Kav Nugraha Yudha Prawiranegara SIP yang dikonfirmasikan melalui Danramil 06/TM, Kapten Inf Ujang Zakharimansyah menyambut baik dengan adanya objek wisata tersebut.

" Atas nama keluarga besar Kodim 0321/Rohil, kami sangat menyambut positif dengan adanya peresmian objek wisata reboisasi air panas diwilayah Koramil 0321-06/TM Rohil ini," ujarnya.

Menurutnya, dengan adanya objek wisata tersebut diharapkan akan dapat mengangkat nama daerah tersebut sampai ke daerah lainnya.

" Artinya, dengan dikenalnya ada objek wisata reboisasi air panas di kepenghuluan Tangga Batu ini tentunya juga akan semakin menambah baik perekonomian warga masyarakat sekitar," terangnya.

Kendati demikian Danramil juga berpesan kepada seluruh warga masyarakat untuk tetap menjaga keamanan, ketertiban serta kebersihan disekitar lokasi objek wisata tersebut.

" Karena dengan terjaganya Kamtibmas serta kebersihan disekitar lokasi objek wisata tersebut tentu akan menambah daya tarik tersendiri bagi warga diluar kecamatan Tanjung Medan umumnya dan kepenghuluan Tangga Batu khususnya," himbau Kapten Inf Ujang Z.

Diakhir sambutannya Danramil juga mengajak sekaligus mengingatkan kepada seluruh warga masyarakat untuk menjaga kelestarian alam disekitar lokasi objek wisata reboisasi air panas tersebut. (min)




Tulis Komentar +
Berita Terkait+
ƒ