Kelompok 3 Koramil 0321-02/TP Rohil Pantau Kesehatan Ternak Warga Binaan

Senin, 13 Mei 2024 - 11:18:07 WIB Cetak

UJUNG TANJUNG -- Guna mengantisipasi dan mencegah Penyakit Mulut dan Kuku (PMK), personel Koramil 0321-02/TP Rohil kembali melakukan pemeriksaan hewan ternak warga.

 

Dimana, hal ini seperti yang dilakukan oleh Babinsa yang tergabung dalam kelompok 3 Koramil 0321-02/TP Rohil, Kopda Niko Fernando milik Bapak Julianus warga kepenghuluan Ujung Tanjung kecamatan Tanah Putih, Senin (13/5/2024).

 

Dandim 0321/Rohil, Letkol Kav Nugraha Yudha Prawiranegara SIP yang dikonfirmasikan melalui Danramil 02/TP, Kapten Cba (K) Karnilawati mengatakan, pemeriksaan itu dilakukan untuk mengetahui kesehatan hewan ternak warga. Termasuk sebagai langkah pengawasan terhadap PMK jika ada yang menyerang hewan ternak.

 

" Kami turun langsung memantau kesehatan hewan ternak milik warga. Tujuannya untuk mencegah kemungkinan adanya hewan yang terjangkit virus PMK,” katanya.

 

Pihaknya juga mengimbau kepada warga maupun peternak yang ada di kepenhuluan UjungTanjung agar selalu menjaga kebersihan kandang dan kesehatan hewan ternaknya.

 

" Kita juga menghimbau kepada seluruh warga yang memiliki ternak untuk tetap tenang dan tidak panik dalam menghadapi PMK, yang terpenting adalah menjaga kebersihan kandang dan merawat hewan ternak dengan baik,” ujarnya.

 

Dalam kesempatan itu Danramil juga menyebutkan, bahwa Babinsa juga berharap agar warga segera melaporkan kepada petugas, jika didapati adanya gangguan kesehatan pada hewan ternaknya. (min)




Tulis Komentar +
Berita Terkait+
ƒ