Koramil 0321-02/TP Rohil Ikuti Apel Gelar Pasukan Pengamanan Malam Takbiran

Selasa, 09 April 2024 - 19:15:33 WIB Cetak

UJUNG TANJUNG -- Dalam rangka untuk menjaga keamanan dan ketertiban selama malam takbiran hari raya Idul Fitri 1445 H, untuk itu Koramil 0321-02/TP Rohil nengikuti kegiatan apel gelar pasukan.

Apel yang dipusatkan di halaman Mapolres Rokan Hilir pada Selasa (9/4/2024) petang itu bertujuan dalam rangka pengamanan malam takbir hari raya idul fitri 1445 H.

Apel yang dipimpin langsung oleh Kapolres Rohil AKBP Andrian Pramudianto SH Sik Msi itu juga turut dihadiri oleh Dandim 0321/Rohil, Letkol Kav Nugraha Yudha Prawiranegara SIP yang diwakili oleh Pasi Ops Kodim 0321/Rohil, Lettu Arh Yulisman, personil Koramil 0321-02/TP Rohil, Danyon B Pelopor Sat Brimob, serta para Kabag dan Pejabat Utama Polres Rohil dan personel.

Dandim 0321/Rohil, Letkol Kav Nugraha Yudha Prawiranegara SIP yang dikonfirmasikan melalui Danramil 02/TP, Kapten Cba (K) Karnilawati membenarkan adanya kegiatan tersebut.

Menurut Danramil, bahwa kegiatan apel gelar pasukan tersebut dimaksudkan untuk meningkatkan patroli sekaligus monitoring dan pengamanan jalannya malam takbiran di kabupaten Rokan Hilir.

" Intinya, apel itu untuk mengantisipasi adanya mobilisasi takbir keliling, Selain itu untuk kebaikan masyarakat tidak berlebihan dalam menggelar perayaan malam takbir," ujarnya.

Danramil juga menekankan kepada anggota yang bertugas untuk memberikan himbaun kepada warga agar tidak menyalakan petasan maupun kembang api di malam takbir
dengan cara yang humanis

“Saya berharap masyarakat dapat melaksanakannya di masjid-masjid yang ada di Kampungnya dengan baik dan tertib dan tidak harus keliling menuju jalan Raya apalagi melakukan konvoi dan kebut-kebutan untuk menghindari hal-hal yang tidak di inginkan, “ ungkapnya.

Dimana, lanjut Danramil lagi dalam pengamanan itu juga diminta untuk dilakukan secara profesional dan humanis dengan mengedepankan keselamatan dan keamanan. 

" Dengan demikian diharapkan semua kegiatan dapat berjalan dengan lancar dan damai," harap Kapten Cba (K) Karnilawati. (min)




Tulis Komentar +
Berita Terkait+
ƒ