Ditemukan Gantung Diri Wanita Paruh Baya Ternyata Mengalami Ganguan Jiwa

Jumat, 04 Oktober 2019 - 10:24:35 WIB Cetak

BALAIJAYA-Wanita paruh baya penderita Ganguan Jiwa RW (48) Warga Jalan Nuri RT 006 RW 002 Kelurahan Balam Sempurna Kota Kecamatan Balai Jaya Kabupaten Rokan Hilir ditemukan tewas mengantung di Kosen pintu kamar dengan kain sarung.Jumat (4/10).

Data yang berhasi dirangkum awak media dari Malposek Bagan Sinembah Kejadian itu pertama kali diketahui oleh suami Korban Korban Dudek (62) Saat baru pulang dari kios tempat dirinya berjualan untuk melaksanakan Sholat Magrib.Kamis (3/10)kemarin.

Kapolsek Bagan Sinembah Kompol H.Asmar Melalui Kanit Reskrim Iptu Nur Rahim,Sik menjelaskan kronologi kejadian, Suami Korban Dudek (62)Setiba di rumah (Magrib) sekira Pukul 18.20 Wib melihat lampu rumah dalam keadaan mati dan pada saat itu melihat Istrinya sudah tergantung di Kosen.

"Melihat hal tersebut langsung berteriak minta tolong tidak berselang beberapa saksi Imron Saiful Tobing bersama saksi lainya Harun mendengar teriakan langsung mendatangi rumah Korban untuk melihat kejadian apa yang terjadi dan menemukan korban telah tergntung menggunakan sehelai kain sarung." jelas kanit

Mengetahui kejadian tersebut Saksi bersama warga lainya sekira pukul 19.20 Wib melaporkan hal kejadian ini kepada Bhabinkamtibmas Kelurahan Balam sempurna Aiptu Wilken Sitegar melalui telepon seluler.

Mengetahui kejadian tersebut Saksi bersama warga lainya sekira pukul 19.20 Wib melaporkan hal kejadian ini kepada Bhabinkamtibmas Kelurahan Balam sempurna Aiptu Wilken Sitegar melalui telepon seluler.

Mendapat informasi dari Telepon Seluler Bhabinkamtibmas beserta piket Reskrim dan Intel yang dipimpin oleh piket pawas Ipda Yohanes Untung Sormi,SH langsung menuju lokasi rumah korban untuk melakukan olah TKP. 

Tidak berapa lama kemudian tenaga medis dari Puskesmas balai jaya tiba dilokasi untuk melakukanEt Repertum guna mengetahui apakah ditubuh korban terdapat tanda-tanda kekerasan.

Kanit Reskrim Iptu Nur Rahim menyampaikan"Sesuai keterangan dari Dokter Azhat Daulay selaku Dokter Umum Puskesmas Balai Jaya hanya ditemukan Luka Memar pada leher korban diduga akibat bekas ikatan Kain Sarung sementara dari anus Korban mengeluarkan kotoran juga tidak ditemukan ada tanda tanda telah terjadi kekerasan fisik," jelas Dokter Azhar Daulay melalui Kanit Reskrim.

Pukul 21.00 Wib Jenazah Korban Gantung diri diserahkan kepada pihak keluarga atas permintaan keluarga menolak untuk dilakukan Optosi dengan prosedur pihak keluarga yang diwakili Suami membuat surat pernyataan penolakan untuk dilakukan Otopsi oleh Kepolisian,"terang Iptu Nur Rahim

"Menurut hasil pemerikasaan Suami korban dan Saksi Rismawari (48) selama ini mengidap Ganguan Jiwa dan lagi dalam masa perobatan sesuai informasi dari Rumah Sakit Umum Rantau Prapat Kabupaten Labuhan Batu Sumatera Utara juga berdasarkan hasil visum tidak ditemukan bekas kekerasan fisik dapat disimpulkan sesuai bahan keterangan dalam olah tempat kejadian perkara korban memang murni gantung diri," Pungkasnya (Ndri)




Tulis Komentar +
Berita Terkait+
ƒ