TANJUNG MEDAN -- Dalam rangka meningkatkan silaturahmi dan memupuk rasa kekeluargaan dengan warga binaan, personil Koramil 06/TM kembali melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos).
Dan kegiatan kali ini dilakukan di kampung Pancasila, kepenghuluan Tanjung Medan kecamatan Tanjung Medan oleh Babinsa Koramil 06/TM, Praka SC Simanjuntak.
Dimana, kegiatan Komsos tersebut juga merupakan tugas pokok Babinsa terhadap warga yang ada di desa binaannya.
Dandim 0321/Rohil, Letkol Kav Nugraha Yudha Prawiranegara SIP yang dikonfirmasikan melalui Danramil 06/TM, Kapten Inf Ujang Z membenarkan adanya kegiatan tersebut.
" Intinya, Komsos ini bertujuan untuk menjalin hubungan silaturahmi yang baik dengan warga binaan adalah merupakan salah satu tugas pokok Babinsa," ujarnya.
Dan dengan melakukan komunikasi sosial itu, lanjut Danramil lagi juga upaya dalam menciptakan interaksi serta kekompakan antara Babinsa dan warga binaannya.
" Hal inilah yang dilakukan oleh Babinsa dalam menjalin keakraban dan Melaksanakan Komsos dengan Warga binaan," terang Danramil kembali.
Dalam kegiatan Komsosnya, masih kata Danramil lagi juga untuk mencerminkan rasa kedekatan Babinsa kepada masyarakat wilayah binaannya.
" Tujuan Komsos ini juga untuk mengetahui perkembangan situasi di wilayah binaan, dengan adanya interaksi komunikasi Babinsa dengan warga akan dapat mempererat hubungan Babinsa dengan masyarakat desa binaan," ungkapnya. (min)