Danramil 02/TP Hadiri Penurunan Bendera HUT RI

Jumat, 18 Agustus 2023 - 11:30:23 WIB Cetak

PUJUD -- Danramil 02/TP, Kapten Cba (K) Karnilawati ikut menghadiri kegiatan upacara penurunan bendera Merah Putih menutup puncak peringatan HUT RI  ke-78 di kecamatan Pujud pada Kamis (27/8/2023) dimulai tepat pukul 17.00 WIB

Pada upacara penurunan bendera dalam peringatan HUT RI ke-78 Kapolsek Pujud, AKP Tri Adiyatmiko didaulat sebagai Inspektur Upacara mengenakan setelan jas kebesaran Polri.

Tampak hadir pada upacara penurunan bendera Camat Pujud, Drs HM Yusuf Msi, anggota DPRD Rohil, Korwil, KUA, Datuk Penghulu dan Lurah se-kecamatan Pujud, Kepala Sekolah dan pelajar, serta warga masyarakat dan tokoh masyarakat.

Dan pada upacara penurunan bendera Merah Putih dalam rangka Upacara Peringatan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-78 juga berlangsung khidmat.

Usai penurunan bendera di Kecamatan Pujud, Dandim 0321/Rohil, Letkol Kav Nugraha Yudha Prawiranegara SIP yang dikonfirmasikan melalui Danramil 02/TP, Kapten Cba (K) Karnilawati mengatakan bahwa secara keseluruhan berjalan aman dan tidak ada hambatan sedikit pun dari para anggota penurunan bendera.

"Upacara penurunan Bendera Kemerdekaan RI yang ke-78, merupakan upacara penuh penghayatan  dengan Nilai Sejarah yang patut dikenang sebagai cikal bakal Negara ini Merdeka," ujar Kapten Cba (K) Karnilawati. (min)




Tulis Komentar +
Berita Terkait+
ƒ