Koramil 02/TP Ikuti Lokmin Puskesmas di Wilayah Binaan

Senin, 10 Juli 2023 - 11:23:51 WIB Cetak

PUJUD -- Danramil 02/TP, Kapten Cba (K) Karnilawati yang diwakili oleh Babinsa Koramil 02/TP, Sertu Irdan Siregar kembali ikut menghadiri langsung kegiatan Lokakarya Mini Lintas Sektor Triwulan ke II tahun 2023.

Dimana,  kegiatan kali ini dilaksanakan di yang dilaksanakan di aula Puskesmas Pujud kecamatan Pujud pada Senin (10/7/2023).

Kegiatan tersebut juga dihadiri langsung oleh Kepala Dinas Kesehatan Kab Rohil diwakili Kabidyankes Ners Ade Novianti SKep MKM, Camat Pujud yang diwakili Sekcam Jufri ST, Danramil 02/TP di wakili Sertu Irdan Siregar, Kapolsek Pujud di wakili  Ipda Edi Purnomo, Kepala Puskesmas Pujud, Nela Karmila STrKeb, seluruh Lurah dan Datuk-Datin Penghulu se-kecamatan Pujud,  Bidan Desa.

Dandim 0321/Rohil, Letkol Kav Nugraha Yudha Prawiranegara SIp yang dikonfirmasikan melalui Danramil 02/TP, Kapten Cba (K) Karnilawati menyampaikan kegiatan lokakarya Mini ini dilaksanakan untuk menggalang kerjasama yang terfokus dalam peningkatan Kualitas kesehatan masyarakat di wilayah Kecamatan Pujud. 
 
“Lokakarya Mini Lintas Sektor ini juga merupakan suatu pertemuan antar petugas puskesmas dengan sektor terkait untuk meningkatkan kerjasama tim, memantau cakupan pelayanan puskesmas dan membina peran serta masyarakat secara terpadu agar dapat meningkatkan fungsi puskesmas,” kata Danramil.

Lebih lanjut dirinya menyampaikan dengan diadakan kegiatan lokakarya mini lintas sektor ini menjadi evaluasi kita tentang program-program yang telah berjalan serta pentingnya sosialisasi Program kegiatan Puskesmas Pujud ada kerjasama lintas sektor yang nyata.

Danramil juga menyampaikan kepada seluruh undangan dapat memberikan saran atau usul serta masukan terkait dengan hal kesehatan bagi masyarakat.

 “ Kami harapkan kepada seluruh Datuk Penghulu dan Lurah maupun Petinggi untuk terus proaktif dalam memberikan edukasi dan sosialisasi seputar kesehatan kepada masyarakat,” kata Danramil.

Lebih lanjut, untuk memelihara lintas sektor perlu dilakukan upaya kerjasama sehingga dapat terwujud mutu dan kinerja Puskesmas Pujud dalam pelayanan kepada masyarakat dan sebagai aparat kewilayahan akan siap membantu tim dari kesehatan. (min)




Tulis Komentar +
Berita Terkait+
ƒ