Polsek Bagan Sinembah Gelar Coffe Morning Dihadiri Camat Sakinah

Selasa, 27 Agustus 2019 - 12:06:40 WIB Cetak

Istimewa

Laporan:AndriBAGANBATU-Kapolsek Bagan Sinembah Kompol H.Asmar gelar Coffe Morning bersama Unsur Pimpinan Kecamatan (UPIKA) menjalin kebersamaan dalam perbedaan sesuai dengan wawasan Kebangsaan.Selasa (27/8).

Giat Coffe Morning yang ditaja Polsek dihadiri oleh Camat Bagan Sinembah SakinahSSTP.M.Si,Danramil 03/Bgs Kapten Arh,H Sitorus diwakili oleh Peltu Edy Wijayanto Kepala Kantor Urusan Agama Mahmudin Pasaribu Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) H.Drs Ahmad Yani dan Ketua Majelis Gereja Sintua Nababan  juga tokoh masyarakat serta Tokoh pemuda Ikatan Pemuda Bagan Sinembah (IPBS).

Kapolsek Bagan Sinembah Kompol H.Asmar mengatakan, Cofffe Morning yang rutin di adakan adalah program Polri dalam menjalin Ikatan kebersaman dalam membangun Wawasan Kebangsaan.

"Mari diera kedewasaan ini kita bangun rasa saling kebersamaan dalam perbedaan Polri selaku Institusi Penegak hukum sangat inggin menjalin suasana keakraban disetiap saat," kata Kapolsek Bagan Sinembah.

"Jangan muda terprovokasi atas isu isu yang negatif yang bisa membuat kita menjadi terpecah belah sehingah keutuhan NKRI menjadi tercoreng, walaupun kita berbeda tetapi kita tetap orang Indonesia." tutur Kompol H.Asmar.

Camat Bagan Sinembah Sakinah SSTP,M.Si menyampaikan ."Atas nama Pemerintahan Kecamatan Bagan Sinembah Apresiasi yang luar biasa Kepada Kapolsek Kompol H.Asmar yang telah mengadakan giat Coffe Morning sehinga terjalin Dialog yang Asyik ringan tanpa ada yang tercedarai sehinga asprirasi Masyarakat selama ini tidak sampai dapat kita dengar melalui tokoh tokoh yang hadir,"Ucap Camat Sakinah.

Perwakilan Solidaritas Umat Berbagi (SUMBER) Hermansyah Ks, Sebagai pengerak Jaminan Sosial dalam sambutanya mengatakan dirinya sangat mendukung atas kegiatan Coffe Morning sebagai wujud Sinergi antara Aparat Negara dengan Lintas Masyarakat baik secara umum maupun agama.

"Suatu nilai luar biasa kegiatan yang ditaja oleh Kapolsek Bagan Sinembah Bapak Kompol H.Asmar dari kami pengerak Jaminan Sosial sebagai bentuk Sinergiritas antara Kepolisian dengan Pemerintahan dengan segala lapisan kelompok masyarakat maupun lintas agama sesuai dengan motto kami

Ketika semua bersinergi maka aka muda kerja mulia ini," Pungkas Hermasyah selaku Pengerak Jaminan Sosial.(Ndri)




Tulis Komentar +
Berita Terkait+
ƒ