Tiga TPID Matangkan Rencana Program Bursa Inovasi Desa Cluster II

Ahad, 04 Agustus 2019 - 06:59:48 WIB Cetak

UJUNG TANJUNG (MOMEN RIAU)- Matangkan rencana Program Bursa Inovasi Desa (PID) Cluster II tahun 2019 Tiga Tim Pelaksana Inovasi Desa (TPID) tingkat kecamatan yang tergabung dalam Kecamatan Rimba Melintang, kecamatan Tanah Putih Tanjung Melawan dan Kecamatan Bangko Pusako,  gelar kegiatan pertemuan di Hotel BIT Ujung Tanjung baru-baru ini.

Pelaksana kegiatan itu didominasi oleh  panitia  TPID pada tiga kecamatan yaitu TPID kec. Rimba Melintang,TPID Tanah Putih Tanjung Melawan dan TPID Bangko Pusako,sedangkan sebagai ketua pelaksana dari kegiatan tersebut adalah berasal dari ketua TPID kec.Rimba Melintang yaitu Nasrudin,SH.

Dalam pelaksana kegiatan tersebut panitia pelaksana kegiatan mengundangan Kadis PMD Jasrianto Sos.,Msi. Tim Inovasi Kabupaten (TIK) Agus Salam dan jajaran, Tenaga Ahli Rusmadi, Indah Wati, camat terkait dan Datuk penghulu yang tergabung pada Tiga kecamatan tersebut, dari semua undangan yang disampaikan panitia pelaksana acara terlihat semuanya hadir seratus persen.

Ketua Panitia Pelaksana dalam sambutannya mengatakan  serta  menjelaskan bahwa Program TPID dan kegiatan BID merupakan Program Nawa Cita pemirintah pusat dari tahun 2015-2019 yang dananya bersumber dri APBN di tranfusikan untuk kegiatan Program TPID.

Lanjut Nasrudin mengatakan bahwa terdapat beberapa hal yang menjadi tujuan pelaksanaan Bursa Inovasi Desa(BID) adalah Pertukaran Informasi dari setiap desa salah satunya adalah mendiseminasikan informasi pokok terkait Program Inovasi Desa (PID) secara umum, serta Program Pengelolaan Pengetahuan dan Inovasi Desa secara khusus.

Selain itu katanya, itu juga untuk menginformasikan rencana kegiatan dan Menginformasikan secara singkat pelaku-pelaku program di desa.

Tujuan lainnya yaitu memperkenalkan inisiatif atau inovasi masyarakat yang berkembang di desa-desa dalam menyelesaikan masalah dan menjalankan kegiatan pembangunan, Lalu menjaring komitmen pemerintah desa untuk mengadopsi atau mereplikasi inisiatif atau inovasi yang dipelajari dalam Bursa," jelasnya.

Oleh karenanya, ia berharap agar  Program inovasi Desa menjadi solusi yang inovatif dalam menjawab kebutuhan masyarakat di tingkat desa."harapnya.

Setelah kata sambutan ketua panitia Pelaksana TPID itu selanjutnya di lanjutkan dengan kata sambutan Kepala Dinas Pemerintah dan Masyarakat Desa (PMD) Rokan Hilir sebagai penagung Jawab Program TPID di kabupaten Rokan Hilir dalam kata sambutanya menegaskan agar dalam kegiatan BID tahun ini semua datuk penghulu di tuntut 100% kehadirannya agar bena-benar bisa memahami program dan tujuan dari kegiatan BID ini,"tegasnya. 

Tujuan kehadirannya diharapkan  agar bisa mengangkat segala ide dan potensi dari setiap desa serta mampu mengoptimalisasikan dana desa sebagai pembagunan dan pemberdayaan bahkan di harapkan bisa menopang pertimbuhan kesejehteraan perekonomian dari setiap desa."imbuhnya.     

Kadis PMD menambahkan bahwa Datuk penghulu pada saat ini seperti Bupati kecil/mini dalam desa masing-masing yang mana setiap datuk penghulu berlomba untuk menggunakan dana desa sebaik mungkin dan memiliki kewenangan untuk menetukan nasib desa sendiri untuk itu diharapkan untuk seluruh Datuk Penghulu mari berkerja sama untuk membangun dan mengembangkan perekonomian desa." Himbaunya.

 

Kemudian di akhir penjelasan dalam kata sambutanya Kadis PMD Rokan Hilir juga mengulas kembali kata sambutan ketua panitia acara TPID itu  menerangkan bahwa daftar kehadiran tamu undangan dalam acara ini Alhamdulillah 100% hadir kata ketua panitia diantaranya yang hadir adalah Datuk penghulu sekecamatan Rimba Melintang,Tanah Putih Tanjung Melawan dan Datuk Penghulu sekecamatan Bangko Pusako juga hadir seluruh ketua BPKep dan tokoh maayarakat dari tiga kecamatan yg tergabung dalam kegiatan BID CLUSTER II ini,atas kerja keras panitia kami ucapkan terimakasih.




Tulis Komentar +
Berita Terkait+
ƒ