4 Personil Polsek Simpang Kanan mendapatkan Kenaikan Pangkat"Adakan Syukuran Penyantunan Anak Yatim

Senin, 08 Juli 2019 - 12:19:26 WIB Cetak

Kapolsek Simpang Kanan Iptu Boy Setiawan SAP.M.Si Saat Melakukan pemberian Santunan Kepada Anak Yatim Piatu

Laporan:Andri

SIMPANGKANAN-Menunjukan rasa Syukur atas kenaikan Pangkat Personil Polsek Simpang Kanan digelar giat syukuran serta penyantunan anak Yatim Piatu.Senin (8/7).

Dari pantauan Momenriau.com Syukuran yang diadakan dimalposek Simpang kanan tepat pukul 09.00 Wib dihadiri oleh Masyarakat serta Anak Yatim Piatu dan tokoh Masyarakat juga tokoh agama.

Kapolsek Simpang Kanan Iptu Boy Setiawan SAP,M.Si, mengatakan dalam sambutanya sebagi wujud syukur atas rahmat yang diberikan allah Swt kepada kita semua.

"Mewujudkan rasa syukur juga bukti kedekatan Polri terkhusus personil Polsek Simpang Kanan dengan masyarakat selalu berbagi dalam situasi apapun," katanya.

Iptu Boy Setiawan SAP,M.Si juga menambahkan Polri hadir untuk masyarakat"Kami hadir untuk masyarakat apapun kesusahan masyarakat adalah tangung jawab kami terlebih dalam hal keamanan,"ucap Boy.

Diakhir Sambutanya Kapolsek Simpang Kanan Iptu Boy Setiawan SAP,M.Si Bepesan kepada seluruh personilnya terkhusus yang baru saja mendapatkan kenaikan pangkat.

"Semangkin tinggi jabatan ataupun pangkat kita bukan semangkin berkurang tangung jawabnya, tetapi semangkin berat tangung jawab kita tetapi itu sudah menjadi Sumpah kita bahwa kepentingan Negara dan Rakyat diatas segala galanya." Pesannya

Diakhir Kata sambutan Kapolsek Simpang Kanan acara dilanjutkan Dengan Tausiah agama oleh Al,Ustad Ali Guntur Harahap dan selesai tepat sekira pukul 10.00 Wib berjalan lancar.(Ndri)




Tulis Komentar +
Berita Terkait+
ƒ