MAN 1 Rokan Hilir

Memaknai Isra' Mi'raj Nabi dengan Ilmu Pengatahuan

Jumat, 05 April 2019 - 20:02:25 WIB Cetak

Ustadz Nurlan dan Kepala MAN 1 Rokan Hilir Rahmawati MPd i saat memberikan tausiah dan sambutan pada peringatan isra mi'raj

Diperlukan ilmu pengetahuan, untuk menuju Ibadah yang sempurna, demikian ceramah Ustadz Nurlan, M.Ag. pada peringatan Isra' Mi'raj, Nabi besar Muhammad, SAW pada

Jum'at (5/4) bertempat di Aula MAN 1 Rokan Hilir.

Peringatan isra' Mi'raj yang ditaja oleh OSIS MAN 1 Rohil kali ini sengaja menghadirkan Ustaz Murlan, M.Pd, dari Bangko Pusako Rohil.

Rahmawati, M.Pd.I, dalam sambutannya menyampaikan bahwa peringatan Isra' Mi'raj ini sebagai bentuk kecintaan kita pada Rosullah Muhammd SAW, semoga apa yang disampaikan ustaz nanti dapat menjadi tauladan dan rujukan keseharian kita.

Selain para siswa, dan Majlis guru, turut hadir d Kepala Tata Usaha MAN 1 Rokan Hilir, Indra, S.Sos, serta Staf KTU.

Dalam ceramahnya Nurlan, menyampaikan ditengah kondisi sekarang ini, perkembangan teknologi yang begitu cepat maka diperlukan ilmu pengetahuan.

"Sehingga kita mampu menjadi insan insan yang baik dan berguna, dibutuhkan moralitas yang tangguh, ada empat  hal yang perlu kita jaga, terutama para siswa MAN. Jaga lidah, Jaga pakaian, Jaga etika dengan guru. Terakhir Jaga pergaulan,"katanya.  

Menurutnya, dengan empat hal tersebut  semoga semua umat Islam khususnya MAN 1 Rokan Hilir jauh lebih baik.

"Terakhir mari kita maknai isra' mi'raj Nabi besar ini dengan melaksanakan sholat 5 waktu, semoga itu bagian dari Fisabilillah, di jalan Allah, Aamin,"tutupnya.




Tulis Komentar +
Berita Terkait+
ƒ