Giat Magrib, Anggota Satgas TMMD Ajarkan Anak-anak Mengaji

Selasa, 29 Juni 2021 - 09:17:00 WIB Cetak

BASIRA-Satgas TMMD reguler ke 111 Kodim 0321/Rohil usai gelar gerakan ibadah sholat magrib di masjid dan mengajar anak-anak mengaji Al Qur'an.Selasa (29/06).

Selama15 hari pelaksanaan TMMD hal tersebut rutin di laksanakan oleh Satgas TMMD Pratu Anggi Rahmat sehabis gotong royong bersama warga sore hari dirinya menuju masjid Atagwa Dusun Bukit Lima Kepenghuluan Bagan Sinembah Jaya.

"Sehabis sholat masgrib saya akan mengajari anak-anak disini untuk mengaji,"kata Pratu Anggi.

Kepada awak media menuturkan selama melaksanakan kegiatan TMMD di Kecamatan Bagan Sinembah Raya saya akan tetap mengajari anak-anak mengaji.

"Mari bersama-sama kita makmurkan masjid dengan mengalakan kegiatan "magrib mengaji"di Kepenghuluan Bagan Sinembah Jaya,"tutur Pratu Anggi.

Diteruskan Pratu Anggi"semoga ilmu yang diajarkan dapat bermanfaat dan anak-anak disini dapat menjadi anak yang soleh."Pungkasnya (Ndri)

 

 




Tulis Komentar +
Berita Terkait+
ƒ