Wakili Danramil, Danposramil 02/TP Hadiri Bimtek Pengawas TPS

Kamis, 03 Desember 2020 - 12:48:28 WIB Cetak

PUJUD --- Pelda Ilyas yang merupakan Danposramil 02/TP wilayah kecamatan Pujud, mewakili Danramil 02/TP Kodim 0321/Rohio menghadiri undangan Bimbingan Teknis (Bimtek) Pengawas TPS se - Kecamatan Pujud. 

Kegiatan yang dilaksanakan di aula Kantor Kecamatan Pujud, Kamis (3/12) ini juga dihadiri oleh Camat Pujud yang diwakili oleh Kasi Pemerintahan, Amrin Arifin, Danramil 02/TP diwakili oleh Danposramil 02/TP wilayah Kecamatan Pujud, Pelda Ilyas, Kapolsek Pujud diwakili oleh Aipda Ibrahim Nasution, Ketua Bawaslu Kabupaten Rokan Hilir, Syahyuri SHi, Ketua Panwas kecamatan Pujud, Hasbullah Harahap SSy serta para pengawas TPS se-kecamatan Pujud.

Kegiatan Bimtek Panitia Pengawas TPS Pemilu se - Kecamatan Pujud kali ini dalam rangka menghadapi pemilihan Bupati dan Wakil Bupati kabupaten Rokan Hilir  Tahun 2020. Dan Bimbingan Teknis dengan pemateri oleh Ketua Bawaslu kabupaten Rokan Hilir,  Syahruri SHi.

Dandim 0321/Rohil, Letkol Arh Agung Rachman Wahyudi SIP MI Pol melalui Danramil 02/TP, Kapten Arh Jemirianto menyampaikan bahwa kegiatan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati tahun 2020 ini merupakan moment strategis bagi Kabupaten Rokan Hilir kedepan. 

" Karena itu, sebagai ujung tombak Pengawas TPS harus mampu membangun komunikasi dengan semua pihak dan instansi terkait dan Pengawas TPS diharapkan memiliki integritas yang kuat, paham undang undang politik serta dapat bekerja sesuai dengan tupoksinya dan harus menjaga netralitas" terangnya. 

Disamping itu Danramil juga menyebutkan, bahwa pemilihan bupati dan wakil bupati tinggal beberapa hari lagi. 

" Dan mulai tanggal 06 Desember 2020 sudah memasuki minggu tenang biasanya suhu politik akan tinggi jadi mari sama-sama kita menyikapi dengan pikiran dan akal sehat," terang Kapten Arh Jemirianto. 

Oleh karena itu, lanjutnya lagi kalau pun ada temuan dari oknum pendudung kandidat harus ditangani secara serius. 

" Menurut kita di luar koridor jangan di selesaikan secara sendiri-sendiri tapi laporkan Ketua Panwas secara berjenjang dan berkoordinasi dengan TNI dan Polri," tegas Danramil. (min)




Tulis Komentar +
Berita Terkait+
ƒ