Sukseskan Pilkada, Babinsa Koramil 02/TP Hadiri Pelantikan Pengawas TPS

Selasa, 24 November 2020 - 13:31:09 WIB Cetak

RANTAU KOPAR --- Babinsa Koramil 02/TP,  Kodim 0321/Rohil menghadiri undangan Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Janji dan Pembekalan Pengawas TPS Se-kecamatan Rantau Kopar pada Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Rokan Hilir tahun 2020.

Kegiatan yang dilaksanakan pada Selasa (24/11) bertempat di aula kantor Camat Rantau Kopar dalam rangka mensukseskan Pilkada Rokan Hilir pada 9 Desember mendatang. 

Kegiatan pelantikan di hadiri oleh Camat Rantau Kopar, Kapolsek Rantau Kopar, Danramil 02/TP, Kapten Arh Jemirianto yang diwakili oleh Babinsa, Serma Tamin, Ketua PPK, Panwascam, anggota Bawaslu Rokan Hilir, serta anggota PTPS. 

Dandim 0321/Rohil, Letkol Arh Agung Rachman Wahyudi SIP MI Pol yang dikonfirmasikan melalui Danramil 02/TP, Kapten Arh Jemirianto berharap, pelaksanaan Pilkada tahun 2020 ini akan berjalan lancar dan sukses serta berjalan sesuai dengan apa yang diharapkan semua. 

“ Saya mengucapkan selamat kepada para petugas TPS yang baru dilantik, saya juga berterima kasih kepada semua unsur yang telah mendukung dan mensukseskan acara ini,” ungkap Jemirianto. 

Danramil juga mengatakan bahwa besar harapannya agar PTPS yang sudah dilantik bisa bekerja dengan penuh rasa tanggung jawab dan bisa menjaga integritas, karena itu adalah modal utama dan marwah lembaga, demi Pilkada yang, umum, bebas, rahasia, jujur, dan adil.   

“ Saya yakin, Bapak maupun Ibu-ibu dapat melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya, bekerja secara sungguh-sungguh dan proporsional," ungkapnya. (min)




Tulis Komentar +
Berita Terkait+
ƒ