Cutra ambil Formulir Bacabup Rohil di Kantor DPC Partai Golkar

Jumat, 13 Desember 2019 - 01:52:20 WIB Cetak

Cutra didampingi sang istri Lediyana beserta pengurus DPC partai Hanura foto bersama tim penjaringan kepala daerah yang akan diusung pada pilkada mendatang oleh partai Golkar, Kamis (12/12)

Bagansiapiapi (MOMEN RIAU)- Cutra Andika didampingi sang istri Lediyana beserta pengurus DPC Partai Hanura menyambangi kantor DPC Partai Golkar yang terletak di jalan kecamatan Bagansiapiapi, Kamis (12/12). Kedatangan nya tesebut untuk mengikuti proses penjaringan bakal calon bupati Rokan Hilir yang kan diusung pada pilkada 2020 mendatang.
 
"Untuk bakal calon bupati kita akan mengirimkan maksimal 10 orang ke DPW Golkar. Dari 10 orang tersebut, Cutra saya yakin akan masuk kedalam 10 orang tersebut.
Karena dari kalangan muda yang energik akan menjadi pemimpin milenial ke depan. Karena kedepannya kita butuh tokoh seperti itu . Revolusioner,
pembaruan dan paham akan kemajuan zaman. Mudah-mudahan kita bisa berkoalisi," ujar sektretaris penjaringan bakal calon bupati dan wakil DPC partai Golkar Agus Salim saat menerima Cutra dan rombongan mengambil formulir.
 
Pertemuan tersebut berlangsung sangat hangat. Harapan dari DPC Golkar sendiri, pihaknya bisa menjadi koalisinya.
 
"Sementara untuk koalisi sifatnya masih dinamis. Karena saat ini semua parpol di Rohil tengah melakukan proses penjaringan," paparnya.
 
Hingga kini, Cutra masih tetap berkomitmen untuk menjadi calon Bupati Rokan Hilir. Dan untuk kriteria dan sosok wakil bupati yang akan mendampingi tentunya memiliki visi dan misi yang sama.
 
"Karakter dan rekam jejak yang akan berpasangan dengan saya. Keinginan saya karena mewakili kelompok milenial kalau bisa dapat lebih tua dari saya agar bisa memberikan tunjuk ajar kedepannya. Karena politik ini masih sangat dinamis, Hanura tidak dpat mengusung dan berlayar sendiri," ujarnya.




Tulis Komentar +
Berita Terkait+
ƒ