Air Mineral Produksi Kabupaten Lingga

Sabtu, 30 November 2019 - 14:46:39 WIB Cetak

"Air Mineral Produksi Kabupaten Lingga".

     "Sesuai janji H.Alias Wello sebagai Bupati Kab.Lingga beberapa waktu lalu akan mendirikan Paberik Air Mineral melalui BUMD, hampir dapat dipastikan akan terealisasi"; demikian sumber yang layak kami percaya pada hari Kamis (28/11-2019) melalui pesan WhatSapp. 
       "Sebagai bukti keseriusan H.Alias Wello, pada tahap awal, Air Mineral Produksi Kabupaten Lingga, sudah diperkenalkan pada saat Hari Ulang Tahun ke:XVI Kabupaten yang berjuluk Bunda Tanah Melayu ini, dengan cara membagikan kepada setiap undangan yang hadir, bahkan juga kepada Panji Saputra yang juga hadir, anak balita berumur lebih dari tiga tahun"; masih menurut sumber kami melalui WhatSapp pada waktu yang sama.
       Dirut BUMD Lingga dan atau PT.Selinsing yaitu Risalah, pada hari Sabtu (30/11-2019), dikonfirmasi melalui hanphone aplikasi WhatSapp, tentang berapa besar penyertaan modal yang dikucurkan oleh Pemkab Lingga kepada manajemen PT.Selinsing/BUMD Lingga, tapi sayang beliau tidak menjawab. 
       Dikonfirmasi melalui hanphone pada hari Sabtu (30/11-2019), H.Alias Wello yang juga Bupati Lingga, menjelaskan ;"berkali-kali saya mengatakan pada setiap kesempatan, bahwa saya sungguh-sungguh ingin membuat Kabupaten kita menjadi Kabupaten Terbilang dan untuk itu, apapun akan saya lakukan demi cita-cita kita bersama". 
     Masih menurut H.Alias Wello ;"saya berusaha semaksimal mungkin, meletakkan pondasi-pondasi pertumbuhan perekonomian di bumi Bunda Tanah Melayu ini, agar kedepannya warga masyarakat kita, dapat menikmati kesejahteraan berkepanjangan, siapapun nanti yang meneruskan kepemimpinan dinegeri ini".
      Sebelum mengakhiri pesan WhatSapp nya, H.Alias Wello yang juga selaku Bupati Lingga mengatakan ;"saya menyadari sepenuhnya, dengan terobosan yang saya dan Wakil lakukan, akan berdampak terhadap penilaian pro dan kontra dari sebagian warga masyarakat Lingga, untuk itu....saya tidak pernah merasa tersinggung apa lagi mau marah, karena saya berpikir mereka itu juga warga masyarakat yang menginginkan suatu kemajuan ekonomi".
     Banyak cara untuk menyampaikan sesuatu, baik saran, kritikan dan apresiasi. Ketika ada suatu terobosan positif oleh Pemimpin, warga masyarakat jangan malu-malu untuk memberikan apresiasi kepada pemimpin nya termasuk dengan apa yang telah dilakukan Pemimpin Kab.Lingga ini.(Edysam). 




Tulis Komentar +
Berita Terkait+
ƒ