BAGANBATU -- Dalam rangka meningkatkan minat pelajar menjadi seorang prajurit Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat (TNI-AD), Koramil 0321-03/Bgs Rohil kembali melaksanakan kegiatan sosialisasi penerimaan calon prajurit TNI Tahun 2026.
Dimana, kegiatan sosialisasi tersebut dilakukan oleh Babinsa Koramil 0321-03/Bgs Rohil, Sertu D Halawa dan digelar khususnya terhadap para pelajar tingkat SMA di Yayasan Arnoldi Bagan Batu kecamatan Bagan Sinembah, Rabu (7/1/2026)
Dandim 0321/Rohil, Letkol Inf Diki Apriyadi SHub Int yang dikonfirmasikan melalui Danramil 03/Bgs, Kapten Inf Khairul Anwar mengatakan, proses rekrutmen Prajurit TNI AD mulai dari pendaftaran, seleksi sampai dengan pendidikan serta penjelasan persyaratan agar dapat mempersiapkan dari mulai sekarang.
“TNI membuka pendaftaran baru, jadi bagi anak anak kami bisa langsung mendaftar secara online,” kata Kapten Inf Khairul Anwar.
Untuk menjadi seorang prajurit TNI, harus melalui proses seleksi yang cukup ketat, supaya prajurit yang terpilih nantinya adalah yang benar-benar profesional dan siap berbakti bagi Nusa dan Bangsa.
“ Semuanya harus melalui proses seleksi, prajurit yang terpilih nantinya benar-benar profesional dan siap berbakti bagi Nusa dan Bangsa," katanya.
“ Anak-anak tidak usah sungkan untuk bertanya ke Koramil atau ke Kodim apabila ada yang berminat, para Babinsa juga siap membantu mengarahkan para calon untuk menjadi prajurit," terangnya kembali. (min)