Bencana Angin Puting Beliung Di Kecamatan Tanjung Medan Putuskan Jaringan Listrik, PLN Tanggap Turunkan Personil Untuk Perbaikan

Jumat, 08 November 2019 - 11:06:40 WIB Cetak

ROKANHILIR-PLN Bagan Batu ambil langkah cepat perbaikan Jaringan Listrik yang mengalami kerusakan cukup Parah Akibat Bencana angin puting beliung dilapangan C Jalan PTPN5, yang merusakan 7 Rumah dan 1 Mushola ,Kecamatan Tanjung Medan Kabupaten Rokan Hilir, Jumat (7/11)malam.

Data yang berhasil dirangkum media Momenriau.com, jumat (8/11) melalui kantor PLN Bagan Batu akibat dari bencana angin puting beliung di lapangan C, Jalan PTPN5 Tanjung medan, Sebanyak 9 tiang PLN Roboh,8 Retak,10 Trafo Padam disepanjang jalan terjadinya bencana.

Manager PLN ULP Bagan Batu Syamsurizal saat dikonfirmasi lewat Handphone mengatakan,Upaya tanggap yang dilakukan PLN untuk segera perbaiki jaringan agar suplay listrik kembali normal.

"Kita sudah turunkan personil dari Bagan Batu, Dumai dan dari daerah lainya agar Suplay Listrik segera kembali normal dikarenakan banyaknya tiang dan trafo rusak akibat bencana angin puting beliung," katanya.

Syamsurizal menambahkan,"Agar kebutuhan Listrik untuk masyarakat PLN berupaya secepat mungkin putusnya jaringan Listrik dapat diatasi dengan menurunkan personil dilokasi terjadinya bencana tersebut,"Pungkas Syamsurizal.(Ndri)




Tulis Komentar +
Berita Terkait+
ƒ