Pemilihan RW.

Hendra Kusuma Unggul Atas Rivalnya Dalam Pemilihan RW Di Desa Batu Berdaun.

Sabtu, 28 September 2024 - 14:49:00 WIB Cetak

(Momenriau.com Lingga). Pemilihan Ketua Rukun Warga (RW) 03 Dusun 1 Desa Batu Berdaun Kecamatan Singkep Kabupaten Lingga, pasa hari ini Sabtu (28/09-2024) sudah dilaksanakan dalam suasana kondusif penuh rasa kekeluargaan.

Tata cara pemilihan berdasarkan Kartu Keluarga (Pemilihan per KK), dengan Daftar Pemilih Tetap (DPT) berjumlah 125 (Seratus Dua Puluh Lima) KK, adapun yang datang ke tempat pemilihan sejumlah 111 (Seratus Sebelas) KK.
     Kandidat calon Ketua Rukun Warga 003 yang ikut sebanyak dua peserta yaitu calon RW nomor urut 01 yaitu SUSANTO dan rivalnya calon nomor urut 02 adalah HENDRA KUSUMA, yang keduanya sangat disegani oleh warga RW.003 karena dinilai memiliki rasa kepedulian dan solidaritas yang tinggi terhadap warga dilingkungannya.
    Panitia dalam pelaksanaan pemilihan RW 003 tersebut antara lain, Sekretaris Desa Batu Berdaun beserta perangkat desa, Kepala Dusun 01, Badan Pemusyawarahan Desa, serta Ketua Rukun Tetangga yang ada dilingkungan RW tersebut.
    Dengan jumlah KK yang hadir sebanyak 111 (Seratus Sebelas) KK, dilakukanlah pemberian suara dan dimasukan kedalam peti atau kotak yang sudah disediakan, setelah semua pemilih memberikan suara, maka panitia dan dengan disaksikan warga yang hadir, panitia membuka dan menuliskan di papan tulis yang sudah disediakan untuk itu.
    Dari hasil akhir penghitungan suara, maka diperoleh bahwa calon nomor urut 01 atas nama SUSANTO memperoleh sebanyak 30 suara, sedangkan calon nomor urut 02 atas nama Hendra Kusuma memperoleh suara sebanyak 78 suara, sedangkan 3 suara dinyatakan panitia sebagai suara tidak sah.
    Dengan perolehan suara sebanyak 78 suara, maka HENDRA KUSUMA, berhasil mengalahkan rivalnya dengan selisih perolehan suara terpaut sangat jauh yaitu selisih 48 suara.
    Karena Hendra Kusuma juga adalah sebagai seorang Jurnalis dan atau Wartawan di Kabupaten Lingga, sontak kawan-kawan seprofesi beliau (HENDRA KUSUMA-RED) setelah mendengar informasi dari awak media ini, spontan mengucapkan "Selamat atas terpilihnya untuk mengemban tugas sebagai Ketua Rukun Warga 003 Dusun I Desa Batu Berdaun Kecamatan Singkep Kabupaten Lingga.(Edysam).

 




Tulis Komentar +
Berita Terkait+
ƒ