Awe Bisa

H. Alias Wello; "100 Hari Kerja, Desa Persiapan Di Lingga Didefinitifkan"

Selasa, 24 September 2024 - 19:49:00 WIB Cetak

(Momenriau.com Lingga). Calon Bupati Kabupaten Lingga, H Alias Wello tegaskan dapat mendefinisikan 11 desa persiapan yang ada di Kabupaten Lingga dalam 100 hari kerja apabila diamanahkan kembali menjadi pemimpin di daerah yang berjuluk Bunda Tanah Melayu ini. Penegasan ini disampaikan Alias Wello saat ditanyakan warga yang menghadiri sosialisasi Pemenangan pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati, H Alias Wello-Muhamad Ishak (Awe-BISA) di posko Pemenangan Dabo Singkep, Senin (23/9/2024).

"Saya tegaskan bahwa apabila diamanahkan dapat kembali memimpin Kabupaten Lingga untuk mendenitifkan 11 desa persiapan bukan soal yang sulit. Untuk memekarkan tiga kecamatan dengan berbagai kekurangan persyaratan dapat terealisasi," kata Alias Wello menjawab keraguan masyarakat yang mempertanyakan hal tersebut. 
    Dikatakan, untuk melakukan pemekaran/mendenifitkan kecamatan atau desa dibutuhkan kerja keras dan koneksi yang baik di kementerian yang membidangi. Dengan koneksi yang baik, persoalan persyaratan dapat didiskusikan secara mendalam. 
    "Pastikan pemekaran yang dilakukan memang untuk upaya memudahkan masyarakat dalam urusan administrasi pemerintahan, bukan hal yang lain," ungkap Alias Wello. 
    Alias Wello yang berpasangan dengan Muhammad Ishak di Pilkada Lingga 2024, menantan pihak yang menyebutkan bahwa pernyataan tentang mendenitifkan desa persiapan adalah kebohongan untuk mencari popularitas. Fakta ia dapat memekarkan kecamatan pada masa pemerintahannya menjadi salah satu bukti nyata.
    "Lantas bagaimana dengan Pemkab Lingga saat ini yang selama empat tahun tidak dapat mendefinikan 11 desa persiapan itu. Siapa yang pembohong," tanya pria yang akrab disapa Awe ini.

Media Centre : #Awe_Bisa.
Editor : Edysam.




Tulis Komentar +
Berita Terkait+
ƒ