Truck keropos.

Gagak Hitam Lingga Sebut ;"Kinerja Dinas Lingkungan Hidup Asal-Asalan".

Rabu, 08 Mei 2024 - 15:48:00 WIB Cetak

(Momenriau.com Lingga). Himpunan Gagak Hitam Sambang Lingga sebut, bahwa kinerja Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Lingga, sangat memalukan dan dinilai asal-asalan dalam penggunaan fasilitas kebersihan berupa truck pengangkut sampah yang berkeliling untuk mengumpulkan sampah baik sampah rumah tangga ataupun sampah dari kegiatan usaha.

Timbalan panglima Sambang Kabupaten Lingga Mansyur, pada hari Senin (06/05/2024) kepada awak media
menyebutkan, "setelah melihat ketika aktivitas berlangsung, alat angkutan roda empat atau truk milik Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Lingga yang sangat memprihatinkan dengan kondisi yang compang-camping, itu sangat tidak layak dipergunakan lagi, karena banyak bagian truck dimaksud sudah keropos, seperti pada bagian dinding-dinding bak dan hampir keseluruhan pada kendaraan itu".
    "Truck Dinas Lingkungan Hidup (DLH) itu, sudah sangat jauh dari kata layak untuk di gunakan, dengan kerusakan yang seperti itu keropos dan berlubang-lubang, sangat memprihatikan, padahal sepertinya pengadaan truk itu oleh Pemkab Lingga, saya perkirakan baru pada sekira tahun anggaran 2018 lalu, apakah mungkin biaya perawatan tidak dianggarkan, karena saya menduga bahwa perawatan atau service atau perbaikkan, tidak pernah dilakukan, biasanyakan, ada anggaran pemeliharaan untuk tiap fasilitas yang bergerak, jika terus menerus digunakan dengan kondisi begitu, malah berpotensi menimbulkan dampak serius sehingga berakibat membahayakan bagi pengguna jalan lainnya", kata Mansyur.
    "Sebagai orang yang peduli terhadap nama baik serta kemajuan Kabupaten Lingga ini, saya berharap secepatnya Dinas Lingkungan Hidup (DLH) sebagai pembantu Bupati Lingga, merespon hal ini agar tidak menjadi tontonan tamu yang datang dari luar Kabupaten Bunda Tanah Melayu ini", Mansyur mengakhiri pemaparannya.

Bila melihat foto kondisi Truck pengangkut sampah yang merupakan aset Dinas Lingkungan Hidup Lingga tersebut, sesuatu yang wajar.....bila menjadi sorotan aktifis yang peduli dengan nama besar Kabupaten Lingga. Untuk itu, Bupati Lingga, diharapkan segera mencopot pembantunya yang tidak serius menjalankan tugas dan fungsinya, sehingga masyarakat bisa memahami dan merasakan bahwa sang Bupati betul-betul tegas dalam memimpin Kabupaten Lingga untuk lebih maju lagi kedepannya.(Edysam).




Tulis Komentar +
Berita Terkait+
ƒ