RANTAU KOPAR -- Danramil 02/TP, Kapten Cba (K) Karnilawati yang diwakili oleh Babinsa Koramil 0321-02/TP Rohil, Serda Beny Gunawan melaksanakan kegiatan empat pilar kebangsaan kepada para pelajar di SMA Negeri 1 Rantau Kopar.
Kegiatan yang dilaksanakan pada Kamis (21/11/2024) itu juga turut dihadiri oleh Kepala Badan Kesbangpol, Gusti L Marpaung, Danramil 02/TP Kapten Cba (K) Karnilawati diwakili Serda Beny Gunawan, Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Rantau Kopar, Ginanjar, Kabid Kesbangpol, Selamet, para Guru dan juga pelajar SMA N1 Rantau Kopar.
Dandim 0321/Rohil, Letkol Kav Nugraha Yudha Prawiranegara SIP yang dikonfirmaskan melalui Danramil 02/TP, Kapten Cba (K) Karnilawati membenarkan adanya kegiatan tersebut.
Menurut Danramil, Babinsa yang juga menjadi nara sumber itu mengajak kepada pelajar sebagai generasi penerus bangsa untuk menanamkan dan mengamalkan nilai-nilai Pancasila dan UUD 1945 dalam kehidupan sehari-hari.
" Ancaman bangsa yang merusak moral ke depan bakal lebih besar lagi seperti, misalnya Narkoba, Judi Online dan berita hoax, maka dengan sosialisasi ini kita memberikan pemahaman terhadap Pancasila dan nilai-nilai yang terkandung dalam empat pilar persahabatan kepada para Siswa dan siswi untuk di sosialisasikan kembali kepada teman, saudara maupun lingkungan,”ucapnya.
Oleh karena itu dirinya berharap dalam sosialisasi ini dapat membangkitkan kembali semangat Pancasila yang mulai terkikis di kalangan anak-anak muda sekarang ini.
“Di tengah arus globalisasi dan kemajuan teknologi, hal ini diharapkan dapat membangkitkan semangat Pancasila dan untuk diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari,” ujarnya. (min)