Babinsa Koramil 02/TP Kembali Laksanakan Penegakan Prokes di Jalan Desa

Senin, 17 Oktober 2022 - 12:43:27 WIB

UJUNGTANJUNG -- Koramil 02/TP Kodim 0321/Rohil terus melakukan kegiatan penegakan disiplin protokol kesehatan (Prokes) 5M dalam upaya percepatan penanganan dan pencegahan penyebaran Covid-19 di wilayah Koramil 02/TP.

Kegiatan kali ini dipimpin oleh Sertu Suratman dan menyasar para pengendara yang melintas di jalan Simpang Benar kelurahan Banjar XII kecamatan Tanah Putih,  Senin (17/10/2022).

Kendati sejauh ini kondisi telah jauh berubah,  namun pihak Koramil 02/TP masih tetap mengingatkan warga untuk mengedepankan kesehatan. Bahkan  dalam kegiatan ini masih ada warga yang belum patuh akan disiplin protokol kesehatan, sehingga pihaknya terus memberikan sosialisasi dan edukasi kepada warga

“Tadi masih kedapatan, warga kita yang belum mematuhi protokol kesehatan, namun oleh petugas diberikan pengertian dan edukasi, dan juga kita bagikan masker gratis kepada mereka, ” ujar Dandim 0321/Rohil, Letkol Inf Muhammad Erfani SH MTr (Han) yang disampaikan Danramil 02/TP, Lettu Cba (K) Karnilawati. 

Danramil juga menjelaskan bahwa dalam himbauanannya, para petugas menyampaikan penerapan prokes dengan 5M diantaranya Memakai Masker, Mencuci Tangan, Menjaga Jarak, Menghindari kerumunan dan Mengurangi Mobilitas

Danramil juga berharap, dengan adanya sosialisasi dan edukasi yang sering dilakukannya bersama dengan Satgas dapat meningkatkan tingkat kepedulian warga dalam mencegah Covid-19 dengan penerapan prokes

“Kami berharap masyarakat agar lebih disiplin dalam mematuhi protokol kesehatan, diantaranya menggunakan masker saat beraktifitas di luar rumah dan menjaga jarak sehingga terhindar dari penularan Covid-19," harap Lettu Cba (K) Karnilawati. (min)